Laporan Wartawan Grid.ID - Lalu Hendri Bagus
Grid.ID - Diva pop Rossa menggelar konser di malam tahun baru 2019, konser bertajuk Fantasia itu digelar di Ballroom Sheraton Gandaria Hotel, Jakarta Selatan, Senin (31/12/2018).
Pada konser tersebut Rossa menyinggung soal mantan pacar, hal itu disinggung Rossa sebelum menyanyikan lagu miliknya yang berjudul Hati yang Terpilih.
"Aku mau cerita, boleh cerita ya. tapi jangan bilang-bilang Lambe Turah loh," ujar Rossa yang disambut tawa penonton.
Baca Juga : Mulai dari Ariel Noah, Rizal Armada hingga Faank Wali Kompak Nyanyikan Lagu Seventeen di Bawah Guyuran Hujan
Rossa kemudian melanjutkan ceritanya, ia mengatakan lagu itu bercerita soal mantan pacarnya.
Lagu yang diciptakan Melly Goeslaw itu dipesan Rossa agar bercerita soal sang mantan kekasih.
"Ceritanya lagu ini dibikinin Melly tahun 2001 waktu aku masih kuliah dan kayaknya baru awal-awal pindah ke Jakarta," tutur Rossa.
"Kemudian lagu ini pesanan aku, aku bilang aku pengin punya lagu yang aku masih cinta sama dia tapi aku gengsi. gitu. dibikinlah lagu sama Melly," tuturnya lagi.
Penulis | : | Lalu Hendri Bagus Setiawan |
Editor | : | Widyastuti |