Grid.ID - Tuntutan selalu tampil cantik dan seksi sudah melekat pada diri sebagian perempuan.
Pasalnya wanita tak ingin terlihat kusam apalagi kelebihan berat badan.
Makanan sehat kunci dari hidup sehat sehingga terbebas dari segala serangan virus penyakit.
Siapa yang tak kenal brokoli sayuran bewarna hijau yang memiliki batang pendek, biasanya brokoli dijadikan masakan seperti capcay maupun salad.
(BACA JUGA Disebut Calon Manten, Maia Estianty Segera Lepas Masa Janda? )
Brokoli memiliki rasa yang khas, beda dengan sayuran hijau lainnya.
Sayuran ini mengandung vitamin A,B dan C lebih banyak dari pada buah jeruk, kalsium, magnesium, mangan, selium, seng, zat besi dan kalium.
Brokoli juga memiliki banyak serat dan asam folat, beberapa penelitian mengatakan bahwa brokoli sangat baik dikonsumsi untuk menurunkan berat badan.
Selain mampu menurunkan berat badan dalam waktu singkat, brokoli juga berfungsi sebagai anti-kanker.
Buat kamu yang ingin menurunkan berat badan secepat kilat bisa mencoba diet dengan brokoli.
Dalam waktu 10 hari sayuran brokoli bisa menghancurkan lemak sebanyak 8 kg, waah keren banget.