Grid.ID - Dengan makan buah setiap hari bisa menjaga tubuh dari beberapa penyakit.
Oleh karena itu, buah selalu diminati dan dimasukkan ke dalam daftar menu makanan.
Namun, bagaimana kalau ada buah mengandung lilin?
Apakah masih kandungannya masih bermanfaat baik untuk tubuh ataukah justru membahayakan?
(BACA JUGA: 2 Jam Mengintip Kehidupan Pemadam Kebakaran, yang Pantang Pulang Sebelum Padam)
Dikutip dari laman Boredomtherapy, lilin ini sebenarnya adalah food grade yang aman dikonsumsi.
Meskipun telah mengetahui fakta mengenai apel waxed yang sudah dilapisi zat lilin, pasti tetap tidak ada yang mau makan lilin pada buah apel karena itu terlihat sangat kotor dan tidak sehat.
Untuk tetap mengonsumsi buah apel yang aman sebaiknya kamu ikuti cara berikut ini:
Membersihkan lilin dari apel tidak cukup hanya dengan air biasa atau sabun pencuci buah dan sayur.
Kamu bisa menghilangkan lilin dari apel dengan baking soda, perasan lemon, dan air hangat.
Campuran ketiga bahan tersebut bisa merontokkan lilin di kulit apel secara tuntas dan menyeluruh.
(BACA JUGA: Menurut Sains, Ini Adalah Posisi Duduk yang Paling Aman Saat Naik Kendaraan Umum)
Jika cara itu terlalu sulit, merendam apel ke dalam baskom berisi air hangat juga bisa melunturkan lilinnya.
Setelah lilinnya terlihat di permukaan, kamu bisa bersihkan dengan sikat gigi.
Nah, apel di tanganmu sekarang sudah aman untuk dikonsumsi. (*)
Viral, Gadis Anak dari Pengepul Barang Bekas Ini Berhasil Jadi Sarjana, Auto Bangga Pamer Foto di Atas Gerobak Orang Tua