Grid.ID - Buah kurma, jadi makanan yang banyak dicari saat masuk bulan Ramadan.
Macam-macam jenis buah kurma dijajakan.
Dari yang harganya murah sampai yang mahal juga ada.
(BACA JUGA : Suami Direbut Jennifer Dunn, Sarita Si Istri Sah Malah Diserang Netizen Seperti Ini)
(BACA JUGA : Himbau Non Muslim Untuk Mengalah Kalau Sudah dekat Maqrib, Netizen Ini Malah dihujat sesama Muslim)
Makan buah kurma sangat sangat dianjurkan untuk dikonsumsi saat buka puasa.
Rasanya yang manis memberikan sumber energi yang hilang setelah seharian menjalani puasa.
Mengonsumsi buah kurma ketika berbuka jga bisa bikin perut menjadi cepat kenyang.
Meski sangat dianjurkan, namun jangan sampai kejadian seperti ini terjadi pada Anda.
(BACA JUGA : Faktanya Obesitas Bisa Menyebabkan Risiko Katarak Lebih Besar Dibandingkan yang Tidak)
Akun facebook @Siti Norbaya Binti Sabaran dari Malaysia, menceritakan apa yang didapat setelah membeli buah kurma.
"Setiap beli kurma pasti ada anak kecoak, nggak peduli kurma mahal atau murah.
Hal ini bukan sekali terjadi.
Tapi setiap kali beli kurma, kalau dibuka pasti ada dan itu bukan sebiji tetapi berbiji-biji buah kurma," bilangnya.
Oleh karena bukan sekali ini saja hal tersebut terjadi, Siti memberikan tips untuk selalu membersihkan kurma sebelum disantap.
Jadi menurut Siti, kurma dibelah dan dikeluarkan bijinya terlebih dahulu.
Kemudian baru dicuci dan dikeringkan sebelum dimakan.
Hal ini dilakukan untuk menjaga kebersihan dari kurma itu sendiri.
Siti juga bilang bahwa sharing yang dilakukan ini bukan untuk menjatuhkan bisnis pedagang kurma.
Hanya mengingatkan akan kebersihan makanan sebelum disantap.(*)
Hartanya Terkuras saat Nyaleg, Artis Ini Tak Gengsi Banting Stir Jadi Pramusaji: Buat Anak Istri
Penulis | : | Octa Saputra |
Editor | : | Octa Saputra |