Grid.ID - Memiliki tubuh ideal atau langsing menjadi dambaan bagi para wanita untuk terlihat sempurna.
Namun saat kamu menjalani diet ketat guna mendapatkan postur tubuh ideal, sering kali kulit terlihat lebih kendur karena turunnya berat badan secara drastis.
Selain berhasil menurunkan berat badan, kamu juga harus pastikan kulit mendapatkan perhatian yang cukup.
(BACA JUGA Ternyata Jus Tempe Bagus Untuk Pencernaan, Begini Cara Buatnya )
Agar kulitmu kembali kencang lakukan langkah berikut.
1. Perbanyak asupan air
Ini salah satu hal yang wajib kamu lakukan setelah menurunkan berat badan adalah asupan air.
Minum air putih tak hanya bermanfaat untuk kesehatan tapi juga mencegah kekenduran kulit.
Air putih bisa membantu mengencangkan kulit dan membantunya agar tetap kenyal dan terhidrasi setiap saat.
(BACA JUGA Waspada, Kalau Kamu Alami 6 Hal Ini, Berisiko Besar Kena Kanker Payudara seperti Yana Zein )
2.Lotion pengencang kulit
Ada banyak krim yang bisa mengencangkan kulit dan tetap kenyal yang mengandung bahan lidah buaya, kopi dan vitamin A dan E.
Gunakan dua kali sehari untuk menjaga kulit kencang, karena bahan yang terkandung di dalamnya bisa mengencangkan kulit.
(BACA JUGA Awal Ramadan, Menu Makan Suami Cuma Telor Ceplok )
3. Pijatan lidah buaya
Langkah ini cukup ampuh, caranya ambil daging lidah buaya dan campurkan dengan jus lemon.
Kemudian oleskan pada bagian yang diingin misalnya lengan dan lakukan pijatan selama 10-15 menit dan basuh dengan air bersih.
(BACA JUGA Ini Penyebab Ria Irawan, Rima Melati, Jupe dan Renita Terkena Kanker Berat: Ada yang Akibat Diet )
4. Scrub garam laut
Garam lau mampu meningkatkan sirkulasi darah di seluruh tubuh karena mengandung mineral tinggi yang membantu menghidrasi kulit sehinga bisa mencegah kekenduran.
5. Minyak kelapa
Minyak kelapa membantu mengencangkan kulit dan meningkatkan kesehatan kulit agar tetap kencang.
(BACA JUGA Postingan Ibadah di Gereja Jogja ini Mendadak Dipenuhi Komentar Netizen Muslim, Ternyata ini Penyebabnya )
6. Minyak Vitamin E
Melembabkan kulit adalah kunci mencegah pengenduran pada kulit, maka gunakan minyak vitamin E dan pijat kulit secara perlahan.
Karena jumlah minyak vitamin E bisa membantu kamu memperoleh kulit yang lebih sehar dan kenyal.
Jadi jangan lupa rawat kesehatan kulitmu seperti kamu turunkan berat bada, agar cantikmu sempurna. (*)