Laporan Wartawan Grid.ID, Widyastuti
Grid.ID - Musisi Ahmad Dhani berencana membuka restoran mewah.
Rencana membuka restoran tersebut akan dibuka Ahmad Dhani di rumahnya, daerah Pondok Pinang, Jakarta Selatan.
Menu yang akan disuguhkan restoran mewah Ahmad Dhani sejenis rawon premium dan makanan tradisional, bahkan tanpa ada makanan Barat.
(BACA JUGA: Ini Trik Mulan Jameela Mengajak Anak-Anak Berpuasa)
Niatan tersebut malahan membuat Ahmad Dhani berfikir akan menjual Cilok Muncrat Mulan Jameela yang sempat ramai di media sosial.
Mulan Jameela yang ditemui wartawan Grid.ID dalam acara 'Tadarus Puisi Ramadan di Hari Pancasila' di Taman Ismail Marzuki, Jalan Cikini Raya, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (1/6/2017) membenarkan hal tersebut kepada awak media.
(BACA JUGA: Video Lengkap Saat Wartawan Bantu Antar Jenazah Yana Zein Hingga Ke Liang Lahat)
Suami dari Mulan Jameela menyuruhnya untuk menjadikan Cilok Muncrat Mulan Jameela sebagai salah satu menu di restoran mereka.
Namun, hal tersebut dianggap oleh Mulan Jameela belum matang persiapannya.
Menurut Mulan Jameela, ada kesulitan tersendiri dalam membuat Cilok Muncrat.
(BACA JUGA: Hampir Tidak Persiapkan Santap Sahur, Mulan Jameela Kaget Ahmad Dhani Begini)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Fachri M Ginanjar AK |
Editor | : | Fachri M Ginanjar AK |