Grid.ID - Ada kabar Nokia akan menghadirkan Nokia 9 sebagai model termewah.
Rencananya ia akan diumumkan pada akhir Juli atau awal Agustus 2017.
Penjualannya sendiri kemungkinan baru dimulai pada akhir kuartal tiga 2017.
(BACA JUGA: Ada yang Janggal, Wanita Cantik yang Kelayapan Jakarta Sambil Bugil itu Tunjukkan Sejumlah Keanehan, Ini Kata Saksi)
Menariknya, akhir-akhir ini Nokia 9 kerap muncul di situs Benchmark.
Berkode Nokia TA-1004, hape ini sudah mengadopsi sistem Android 7.1.1.
Sementara prosesor-nya pakai Snapdragon 835 dengan GPU Adreno 540.
Konon ia akan pakai ukuran layar 5,3 inci dengan resolusi 1.440 x 2.560 piksel dan kerapatan 554 ppi.
HMD Global menyematkan RAM 4 GB dengan ruang penyimpanan internal 64 GB.
(BACA JUGA: Wanita ini Dikira Tidur Saat Membonceng Motor, Astaga, Fakta Sesungguhnya Bikin Netizen Menangis)
Dari hasil benchmark ini juga diketahui Nokia 9 punya kamera berukuran 13 MP untuk depan dan belakang.
Belum jelas berapa harga yang akan ditawarkan.
Namun supaya kompetitif mestinya di bawah Samsung Galaxy S8 yang punya model paling murah sekitar Rp 10,5 juta.
Makanya diprediksi harga jual Nokia 9 berada di kisaran Rp 9 jutaan.
Layak ditunggu buat kamu yang cinta hape mewah dan bosan dengan Samsung dan iPhone. (*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur