Grid.ID – Menikah dan hidup bersama dalam satu atap bersama pasangan dan keluarganya bukanlah perkara mudah.
Sebab, tentu kamu harus beradaptasi dengan karakter banyak orang sekaligus budaya dalam keluarga pasangan kamu.
*(BACA JUGA: Ini 5 Cara Agar Kamu Dan Mertua Makin Lengket)
Salah satu yang paling sering terjadi ialah gesekan antara mertua serta saudara ipar yang mungkin saja di lain waktu dapat memicu pertengkaran.
Nah, sebelum kamu mantap melanjutkan tahapan hubungan ke jenjang pelaminan, ada 4 hal penting yang wajib kamu ketahui tentang kedua orangtua pasanganmu.
Seperti dikutip Grid.ID dari Boldsky, ini dia poin penting tersebut:
*(BACA JUGA: Disebut Kembaran dengan ‘Mertua Gaib’ oleh Netizen, Benarkah Sepatu Merah Ayu Ting Ting Samaan dengan Mama Amy Qanita?)
1. Apakah ibunya posesif?
Jika ibunya memiliki sikap yang sangat posesif terhadap anaknya, maka akan sulit untuk kamu tinggal satu rumah dengannya.
Cobalah untuk menarik perhatian ibunya, dengan cara menjaga kepercayaan ibunya yang diberikan pada kamu.
Usahakan agar kamu membawa pasangan ke jalan yang lebih baik.
*(BACA JUGA: Setelah Nikah, Mending Tinggal Terpisah atau Serumah Dengan Ortu dan Mertua? Begini Kata Psikolog)
2. Ayahnya
Apakah ayahnya seorang yang otoriter?
Jika kamu melihat ayahnya suka mengatur pasanganmu, mungkin hal ini akan sedikit menggganggu mu dikemudian hari.
3. Saudaranya
Menarik perhatian saudaranya tak kalah penting dengan menarik perhatian kedua orang tuanya.
Hal ini baik untuk diperhatikan, agar kehadiran kamu selalu membawa keharmonisan.
*(BACA JUGA: Ingin Dapetin Hati Calon Mertua? Lupain Martabak, Lakukan 5 Tips Ini!)
4. Apakah keluarganya berusaha untuk kamu?
Kamu tidak akan bisa mengubah hidup seseorang, ataupun hidup dengan orang yang selalu berusaha untuk mengubahmu.
Jadi jika kamu merasa, bahwa keluarganya berusaha untuk mengubahmu dan menuntut kamu untuk mengikuti tradisi mereka, tinggalkan! (*)
Penulis | : | Ridho Nugroho |
Editor | : | Ridho Nugroho |