Grid.ID - Sidang perceraian ustaz Al Habsyi dengan Putri Aisyah Aminah dilanjutkan lagi di Pegadilan Agama Jakarta Timur kemarin, Rabu 13 Juni 2017.
Sidang dengan agenda jawaban dari pihak ustaz Al Habsyi atas gugatan Putri Aisyah ini hanya diwakili oleh masing-masing kuasa hukum mereka.
Ustaz Al Habsyi yang diwakili oleh Ahmad Ramzy mengatakan, ustaz sampai saat ini masih tetap ingin mempertahankan rumah tangganya dengan Putri Aisyah Aminah demi anak-anak mereka.
(Baca Juga: Mediasi Lagi, Ustaz Al-Habsy Akan Dipertemukan Putri Aisyah Usai Lebaran)
"Hari ini pemberian jawaban dari pihak kita, menanggapi gugatan yang sudah diajukan oleh pihak Mbak Putri. Pada dasarnya, kita tetap ingin mempertahankan rumah tangga antara ustaz Al Habsyi dan Mbak Putri," ujar Ahmad Ramzy.
Namun disatu sisi, Putri tetap bersikeras ingin bercerai karena adanya orang ketiga.
Pihak ustaz Al Habsyi menjelaskan sudah berbagai upaya dilakukan agar kembali rujuk dengan Putri.
Pengacara ustaz Al Habsyi, Ahmad Ramzy mengaku komunikasi keduanya masih lancar.
"Kan masih ada upaya, masih komunikasi juga. Makanya kita berharap Mbak Putri masih ada kebesaran hatinya untuk bisa mempertahankan rumah tangga," ungkap Ahmad Ramzy di Pengadilan Agama Jakarta Timur, Rabu (14/6).
(Baca Juga: Ini Kegiatan Putri Aisyah Di Ramadan Pertama Tanpa Ustaz Al Habsyi)
Berbeda dengan pihak Putri Aisyah yang diwakili pengacaranya, Vidi Galenso.
Vidi kuasa hukum Putri menyebut tak ada upaya dari sang ustaz untuk rujuk, bahkan tak ada komunikasi.
Nyeseknya Curhatan Jessica Iskandar Usai Sang Ayah Meninggal Dunia: Terima Kasih Papa...