( BACA Kurang Dari Seminggu, Pelaku Perampokan dan Pembunuhan di SPBU Daan Mogot Tertangkap )
Pelaku Perampokan di SPBU Daan Mogot Tertangkap, Begini Dugaan Skema Aksi Kejinya
Polisi memperkirakan, kawanan perampok tersebut berjumlah lebih dari lima orang.
Aksi perampokan itu diduga sudah direncanakan sangat matang.
Sebab, tiap anggota perampok itu memiliki peran masing-masing agar aksinya dapat berjalan mulus.
Mulanya, salah satu pelaku memantau di Bank BCA Green Garden.
Di bank tersebut, pelaku memantau calon korbannya yang sedang mengambil uang dengan jumlah banyak dan tanpa pengawalan.
Rupanya, pada Jumat (9/6/2017) lalu, Davidson-lah yang menjadi target kawanan perampok itu.
Pelaku Penembakan di SPBU Daan Mogot Dibekuk, Begini Keterangan Pihak Kepolisian
Seusai menentukan targetnya, pelaku yang bertugas memantau di dalam bank itu memberitahu rekannya bagaimana ciri-ciri calon targetnya.
Selanjutnya, pelaku yang bertugas di luar mencari kendaraan korbannya dan menancapkan paku di ban mobil calon korban.
"Pakunya itu bukan sembarang paku, tetapi sudah dimodifikasi. Jadi berapa menit gitu (kempisnya) pelaku sudah mempelajari."
Penulis | : | Dosir Weis |
Editor | : | Dosir Weis |