Grid.ID - Seorang tentara Korea Utara melarikan diri ke Korea Selatan dengan berenang melintasi Sungai Han.
Ini adalah pembelotan kedua dalam seminggu.
Kepala Staf Gabungan Korea Selatan mengatakan, orang tersebut telah berenang melintasi bagian yang sangat sempit dari sungai yang bergerak cepat setelah menempelkan busa ke pundaknya untuk membantunya tetap bertahan.
Pekan lalu, seorang tentara Korea Utara melintasi perbatasan yang dijaga ketat yang memisahkan negara-negara tersebut.
Prajurit sebelumnya telah membelot sekitar satu tahun.
Pembelot terbaru, yang diperkirakan berusia dua puluhan, terlihat di Gimpo, sebelah barat ibukota selatan Seoul, seperti diberitakan kantor berita Yonhap dan dikutip BBC..
Dia berteriak "Jangan bunuh saya," ucapnya kepada seorang Marinir Korea Selatan yang melihatnya.
Prajurit itu akan ditanya oleh pejabat militer.
Korea Utara dan Selatan secara teknis masih berperang karena konflik di antara mereka berakhir pada tahun 1953 dengan sebuah gencatan senjata, bukan sebuah perjanjian damai formal.
Seoul mengatakan lebih dari 30.000 warga Korea Utara telah membelot ke Korea Selatan sejak berakhirnya Perang Korea.
Mmayoritas pembelot lari melalui China, yang memiliki perbatasan terpanjang dengan Korea Utara.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya