Grid.ID - Berkumpul dengan keluarga menghabiskan waktu bersama sambil menikmati liburan itu rasanya surga dunia.
Misalnya seperti libur lebaran yang ada di depan mata, jangan lupa bikin list lokasi wisata yang akan kamu kunjungi.
Liburan seru tak melulu harus ke luar negeri atau lokasi yang menghabiskan banyak biaya.
Jika bosan dengan suasana Bali, Yogyakarta atau Malang ternyata masih banyak kota lain yang bisa di kunjungi lho.
(BACA: NASA Umumkan Ada 10 Planet Baru yang Mirip Bumi dan Bisa Ditinggali Makhluk Hidup)
Seperti wisata bahari di Lampung, mengunjungi pasar tradisional di Banjarmasin, hingga pergi ke Ternate.
Bila kamu memilih Lampung, di sana terdapat Pulau Pahawang, spot yang bagus untuk snorkeling dan Pulau Kiluan kamu bisa melihat lumba-lumba di laut lepas.
Selain itu kamu juga bisa kunjungi Pasar Terapung di Banjarmasin.
Ada banyak wisata yang bisa dilakukan di sungai, seperti membeli aneka jajanan di pasar terapung hingga rekreasi seru di Pulau Tengah.
(BACA: 5 Mainan Ini Bisa Mengajarkan Anak Belajar Coding Sejak Dini, Calon Inventor Masa Depan!)
Tak hanya itu, Ternate juga menawarkan wisata alam, budaya dan sejarah yang menarik.
Kamu bisa mengunjungi benteng sakralnya mahkota Sultan Ternate yang terbuat dari rambut, lempengan emas dan dihiasi 113 batu permata.
Terdapat pula Benteng Orange dan Hollandia yang bisa kamu abadikan momentnya.
Jadi tunggu apalagi, destinasi di atas bisa kamu coba, loh! (*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya