Grid.ID - Nasi goreng merupakan makanan sederhana khas orang Indonesia.
Tak hanya orang Indonesia, Barack Obama, mantan Presiden Amerika Serikat yang minggu lalu berkunjung ke Indonesia, juga suka dengan nasi goreng.
Olahan nasi yang diberi bumbu cabai, kecap, bubuk perasa, telur, dan tambahan daging atau sosis selalu jadi pilihan saat perut lapar.
Diman-mana, di pelosok daerah, kamu bisa menemukan penjual nasi goreng.
(BACA Tak Suka Bentuk Potongan Rambutnya, Dua Wanita Ini Lapor ke Polisi, Tak Disangka Komentar Netizen )
Mulai dari gerobak hingga restoran ternama, nasi goreng selalu ada di daftar menu.
Namun ada satu warung makan yang khusus menyajikan nasi goreng yang berbeda.
Kedai itu adalah Jontor Yahud yang lokasinya di Jalan Danau Sunter Barat Blok A3 -9, Jakarta Utara.
Menunya tak hanya sekadar nasi goreng saja nasi yang dibumbui dengan sedap.
(BACA Melihat Film Porno Gadis-Gadis Ini Berbondong ke Dokter, Astaga! Ini yang Mereka Minta)
Salah satu menunya adalah nasi goreng ayam yang berisi ayam, telur orak arik plus telor asin.
Bumbu yang meresap membuat nasi goreng ini sempurna disantap.
Yang paling populer di kedai Jontor Yahud adalah nasi goreng mozarella yang lengkap dengan lumer kejunya.
Buat kamu yang suka pedas bisa memesan nasi goreng jontor.
(BACA Memilukan, Anak Tertabrak Mobil di SPBU, Inilah Kondisi Terakhirnya)
Kenapa disebut jontor?
Pedesnya nasi goreng bikin bibir kamu jontor atau panas saking yahud rasanya.
Nasi goreng teri jontor bos juga bisa jadi pilihan yang tepat karena perpaduan rasa ikan asinnya bikin nangih.
Oh iya, siapa bilang tomyam nggak bisa diolah dalam bentuk nasi goreng?
Di kedai ini kamu bisa memesan nasi goreng tomyam yang enak banget.
Nggak cuma nasi goreng, kamu juga bisa pesan aneka menu lainnya seperti nasi bandeng.
Dijamin, perut kamu bakalan terpuaskan. (*)
Feby Marcelia Kepergok Netizen Jalan Sama Pria Baru padahal Baru Cerai, Revand Narya: Ini Bukti Allah Nggak Tidur
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |