Grid.ID - Seekor kadal dengan cacat tubuh, malah ditawar dengan harga selangit.
Kadal itu nggak lain milik Ghazali yang ditawar dengan harga setara Rp 30 juta.
Sudah pasti dengan tawaran harga segitu, kadal milik pria yang kerjanya di sebuah perguruan tinggi swasta di Kubang Kerian Kota Bharu Malaysia, ada istimewanya.
Kadal tangkapannya itu, memiliki ekor bercabang 4.
(BACA : Kadal Tangkapan Ghazali Ditawar Rp 30 Juta, Lihat Ekornya yang Istimewa)
Di Indonesia, kadal dengan ekor cacat (bercabang) itu memiliki khasiat pengobatan.
Tentunya nggak sembarang orang yang bisa meramunya, sehingga bisa jadi obat.
Dari hasil berselancar di dunia maya, masyarakat pesisir pantai utara (Bondowoso, Jawa Timur) atau Medan, berkhasiat untuk menyembuhkan penyakit.
Bahkan mereka meyakini dengan mengoleskan minyak dari kadal yang ekornya bercabang, bisa menyembuhkan orang yang kesedak duri ikan.
Selain pengobatan, kadal dengan ekor bercabang juga diyakini pembawa hoki.
Untuk urusan yang satu ini, bisa dibuktikan secara nyata.
Jadi bukan hal yang mistis atau masih diragukan kebenarannya.
Kalau nggak percaya, kadal ekor bercabang 4 milik Ghazali sudah ditawar puluhan juta.
Apa itu namanya bukan membawa hoki?.
Kalau di dunia mistis, kabarnya kadal dengan ekor bercabang bisa dipakai agar menang berjudi.
Ada juga yang bilang, bisa dipakai untuk menggandakan uang.(*)