Grid.ID – Istri Fildan Bau Bau, Selmiati, mendadak menjadi perbincangan beberapa waktu yang lalu.
Ketidakhadiran Selmiati sepanjang Fildan berjuang di panggung D’Academy 4, sempat menimbulkan tanda tanya besar.
Bahkan, rumah tangga Fildan dan Selmiati dikabarkan ambruk seketika setelah Fildan mendadak menjadi seorang artis.
(BACA: Penampilan Enerjik Fildan Bau Bau Dalam Konser Pangeran Bollywood)
Namun untungnya, kabar itu buru-buru ditangkis oleh Fildan sendiri.
Tapi, sebenarnya, seperti apa sih perilaku Fildan terhadap istrinya kalau tak lagi berada di atas panggung?
“Dia suami yang baik dan sabar, pokoknya dia orang yang sabar,” kata Selmiati seperti dikutip Grid.ID dari Hot Issue, Minggu (9/7/2017).
Sejak Fildan diumumkan sebagai juara D’Academy 4 pada 19 Mei 2017 lalu, Fildan tentu memiliki kesibukan yang jauh lebih besar dari sebelumnya.
Fildan juga mendadak memperoleh kepopuleran dan perhatian besar dari penggemarnya.
Nah, bukannya cemburu, Selmiati malah selalu mendukung sang suami.
(BACA: Terharu, Fildan Bau Bau Terima Hadiah Ratusan Juta D’Academy 4 di Atas Kursi Roda)
“Ya mungkin di balik kesabarannya itu, dia dapat yang manis itu sekarang,” kata Selmiati.
“Makanya, pas telepon, saya bilang, ‘mungkin ini balasan karena kesabaran kamu’,” kata Selmiati mengutip ucapannya terhadap Fildan.
“Makanya kamu bisa seperti ini,” sambung Selmiati.
(BACA: Ini Detik-detik Saat Fildan Bau Bau Pingsan Usai Jadi Pemenang D’Academy 4)
Namun, tak disangka, Fildan malah membalas ucapan sang istri dengan kata-kata lain yang lebih manis.
“Terus dia kembalikan lagi ke saya, ‘oh tidak, saya bisa seperti ini karena ada kamu, kamu yang sering kuatkan saya sama Digar’,” kata Selmiati mengutip ucapan suaminya, Fildan.
“Iya, dia suami yang romantis juga,” kata Selmiati malu-malu. (*)
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |