GRID.ID - Nahas dialami Roger John Hussey (71).
Turis asal Inggris ini tewas mengenaskan saat berlibur di Pantai Phuket, Thailand, Rabu (12/7/2017).
Ia jatuh saat bermain parasailing di pantai tersebut.
Hussey terjatuh ke laut hanya beberapa detik setelah kapal menariknya ke
Dilansir Bangkok Post, pemandu parasailing sebenarnya masih menyetel pengaman.
Tapi kru perahu sudah keburu menariknya.
Begitu Hussey jatuh, beberapa orang di pantai berusaha menyelamatkan Hussey.
Letnan Suwisik Khirarak, juru bicara kepolisian setempat menyebut, Hussey mengalami kesulitan bernafas.
BACA Ingin Memiliki Tubuh Lebih Tinggi, 5 Jenis Sayuran Ini Mempercepat Tinggi Badan Secara Alami
Sebelum dibawa ke rumah sakit, dia sudah tak bernyawa.
Polisi menahan pengemudi perahu, Monthian Jandaeng, atas kelalaiannya dalam bekerja.
Kecelakaan Beruntun di Kota Batu, Siswa Ungkap Suasana Mencekam di Dalam Bus Rem Blong, Banyak yang Pingsan?
Penulis | : | Aji Bramastra |
Editor | : | Aji Bramastra |