Laporan Wartawan Grid.id, Gerwyn Hermawan.
Grid.id- Aktris cantik Luna Maya sedang disibukan dengan jadwal premier dua film yang dibinitanginya, yaitu 'The Doll 2' dan 'Filosofi Kopi2'.
Bahkan Luna Maya harus rela mengorbankan waktu akhir pekannya untuk tetap bekerja, guna mempromosikan dua film tersebut.
"Ya, senang. Tapi, capek juga, soalnya harus bagi waktu promo."
(Baca : Telegram Tak Hanya Diblokir di Indonesia, 4 Negara Ini Sudah Lama Menutupnya )
"Bolak-balik terus, sih."
"Jadi, besok di sana, hari ini di sini, gitu," ungkap Luna Maya kepada awak media saat ditemu di kawasan Senayan, Jakarta Selatan (16/7).
Luna Maya juga mengaku bahwa dirinya sudah terbiasa untuk bekerja di akhir pekan, yaitu hari Minggu.
Padahal, akhir pekan biasanya digunakan banyak orang untuk berlibur dan istirahat.
"Udah biasa. Libur adalah mitos buat kita."
"Tapi, enjoy aja. Senang," tambah dirinya kepada awak media.
Sebagaimana sudah diketahui, dua film terbaru Luna Maya yaitu The Doll 2 dan Filosofi Kopi 2 akan dirilis bulan Juli ini. (*)
Nasib Sawah Lesti Kejora di Cianjur Kini Disorot, Imbas Dulu Jadi Petani Milenial, Intip Potretnya