Laporan Wartawan Grid.ID, Widyastuti
Grid.ID - Aming dan Evelyn sudah memiliki kesepakatan mengenai nafkah iddah dan mut'ah sesudah mereka resmi bercerai.
Diketahui, Aming akan memberikan nafkah iddah berupa uang senilai 8 juta Rupiah yang dibayarkan secara tiga kali.
Lalu, nafkah mut'ah berupa sebuah apartemen di bilangan Jakarta Selatan.
Banyak rumor yang menyebutkan jika Aming sebetulnya keberatan akan kesepakatan tersebut.
"Nggak (keberatan), dia ikhlas kok, karena sayang, dia tahu Evelyn ini perempuan, dan hidupnya butuh modal ya, kan," ungkap pengacara Aming, Devi Waluyo, saat dijumpai Grid.ID di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Jalan RM Harsono, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (21/7/2017).
Namun, rupanya Aming justru malah kebingungan untuk tempat tinggalnya saat ini.
(BACA: Wow! Pasca Ikrar Talak, Aming Sepakat Serahkan Sejumlah Uang dan Sertifikat Apartemen untuk Evelyn)
Sebab, apartemen yang dia huni akan diserahkan kepada pihak Evelyn.
"Malah sekarang Aming lagi pusing cari tempat tinggal buat dirinya sendiri," kata Devi Waluyo.
"(Apartemen) itu memang tempat tinggal Aming kalau di Jakarta," tambahnya lagi.
(BACA: Tak Sanggup Menahan Air Mata, Evelyn Pilih Tak Hadir Mendengarkan Aming Membaca Ikrar Talak)
Meski demikian, Aming akan berusaha untuk membeli tempat tinggal kembali di Jakarta jika ada rezeki kelak.
"Ya kalau ada rezeki pastilah (beli lagi) dia kan banyak kegiatannya di sini," pungkas Devi. (*)
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |