GRID.ID – Banyak kisah terpopuler menjadi minat pembaca. Tak hanya dari berita selebriti, tapi berita yang mengandung inspirasi dan perhatian.
Diantaranya yang diminati adalah berita soal anak remaja berprestasi yang terpaksa dipasung, baju Aris ‘Idol’ yang bikin perhatian khalayak, hingga kisah haru seorang kakek yang berpenghasilan 350 ribu, namun mampu menunaikan ibadah haji.
Dari ketiga kisah ini, Grid.ID pun merangkumnya menjadi berita terpopuer.
Remaja Bintang Sekolah itu Harus Dipasung, Sedih, Peristiwa Ini yang Membuat Jiwanya Terpukul
Nasib orang memang tak ada yang tahu. Termasuk kisah pilu dari wanita asal Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, bernama Jumiati ini.
Ia harus menjalani hidup dalam pasungan. Siapa sangka, sebelumnya, ia adalah siswa sekolah yang dikenal sangat cerdas dan berprestasi.
Jumiati (23), tinggal di sebuah rumah panggung sederhana. Dia duduk dalam ketidakberdayaan.
Kedua kakinya dalam pasungan. Sarnin (55), ibu Jumiati, menceritakan, anaknya baru saja dipasung.
Tepatnya baru pada 23 Juli 2017. Anaknya itu kerap mengamuk dan seperti hilang ingatan ketika marah.
Bahkan dia sering jadi sasaran amuk anak ketiganya itu. Bukan hanya dirinya, barang-barang seperti jendela kaca, lampu, dan televisi kerap jadi korban amuknya.
Itulah alasan rumah di mana Jumiati tinggal, tak memiliki jendela dan televisi.
Terakhir yang jadi sasaran amukan Jumiati adalah kakaknya sendiri yang tinggal persis di samping rumahnya.
Sempat Digosipkan Hamil, Tengok 4 Gaya Terbaru Mahalini Kenakan Outfit Longgar di Event Brand Mewah!