Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Erwin Gutawa dan Gita Gutawa kembali merilis album projek musik, Di Atas Rata-rata.
Album ketiga Darr ini merupakan gabungan karya terbaik Darr generasi pertama dan kedua, yang bertajuk 'Musik Anak Terbaik'.
Sebagai Master Composer, Erwin Gutawa pun mengungkap alasan ia kembali merilis single terbaik dari anak-anak didiknya itu.
"Saya dan Gita merasa yang kemarin itu kurang dipasarkan. Sebetulnya saya merasa penyanyinya banyak yang menginspirasi," jelas Erwin Gutawa usai merilis Musik Anak Terbaik di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (27/7/2017).
"Makannya saya merasa yang dulu itu harus didengarkan sayang kalau enggak," imbuh ayah dari penyanyi Gita Gutawa i
Lagu terbaik Darr yang kembali dikemas dalam Musik Anak Terbaik antara lain:
1. Walang Kekek (Woro)
2. Jangan Remehkan (Darr 1)
3. Janji Untuk Mimpi (Lyodra)
4. Tangga Nada (Kafin)
5. Abracadabra (Shaquilla)
6. Stop Bully (Lyodra & Oliv Ola)
Sementara karya terbaru dari Darr antara lain :
1. Ulang Tahun (Oliv Ola & Rafi Sudirman)
2. Aku Suka Hari Ini (Rafi Sudirman)
3. Never Grow Up (Lyodra)
4. Bersama (Darr 2)
5. Buka Puasa (Rafi & Kafin)
Untuk memilih bakat-bakat terbaik ini, Erwin Guttawa tak persoalkan siapa dan darimana anak-anak ini berasal.
Baginya, yang penting adalah anak itu punya bakat dan kemampuan yang layak.
Seperti diungkapkannya di video berikut.
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Penulis | : | Teguh Andrianto |
Editor | : | Teguh Andrianto |