Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID – Ditemui usai menjalani sidang putusan perceraian di Pengadilan Agama Tiga Raksa, Tangerang, Rabu (2/8/2017), Shogo Sakuramoto mengungkapkan dirinya dan Tiwi eks T2 resmi bercerai.
“Keputusan hari ini sudah dari pak hakim. Jadi, saya dan dia putusannya cerai.” Ungkap Shogo.
Dan hak asuh anak pun jatuh ke tangan Tiwi. “Sebagai ayah ya emang sedih juga ya” lanjut Shogo.
Shogo berharap dengan jatuhnya hak asuh ke tangan Tiwi, Tiwi dapat bertanggung jawab terhadap sang anak.
(BACA JUGA : Warkop DKI Reborn: Jangkrik Bos Part 2 Segera Tayang di Seluruh Bioskop Indonesia)
Shogo pun berharap dapat bertemu dengan sang anak setiap minggunya. Pasalnya terakhir kali Shogo bertemu anaknya adalah saat lebaran kemarin.
“Minggu ini seharusnya (ketemu) dia. Tanggal 17 juli ultah anak saya. Saya bicara sama tiwi, tapi tiwinya sudah bikin acara.” Cerita Shogo.
Namun karena berhalangan dengan acara yang dibuat oleh Tiwi, Shogo pun saat ini meminta tolong agar dirinya bisa bertemu dengan anaknya. (*)
Dekorasi Imlek 2025 yang Dianggap Punya Makna Baik, Ada Lampion Merah dan Pohon Kumquat
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | July Kusuma |
Editor | : | July Kusuma |