Laporan Wartawan Grid.ID, Widyastuti
Grid.ID - Kerabat Tora Sudiro dan Mieke Amalia, silih berganti menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan untuk menjenguk.
Sore ini giliran Ringgo Agus Rahman yang datang untuk menjenguk.
Ayah dari Bjorka ini mengatakan jika Tora Sudiro masih dalam keadaan baik-baik saja dan tetap bercanda.
7 Fakta yang Dikuak Keluarga Soal Dr. Ryan Thamrin, Nggak Nyangka No. 5 Soal Larangan Dari Keluarga | Grid.ID https://t.co/ZHngqgg3P8
— Grid.ID (@grid_id) August 4, 2017
"Tadi sih gue udah ketemu dan baik-baik saja.
Dan yang paling penting, dia tetap lucu, ya," ungkap Ringgo kepada Grid.ID di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (4/8/2017).
"Jadi, ya gue senang sih pokoknya dia baik-baik saja dan ngelawak mulu, sebel gue.
Ngelawak mulu!" timpalnya kembali.
Agar Betah, Ini 6 Langkah Sulap Kamar Mandi Mungil Jadi Lebih Menarik | Grid.ID https://t.co/AxZ7j5Fn7C
— Grid.ID (@grid_id) August 4, 2017
Tora dan Mieke sendiri ternyata banyak mendapat kiriman makanan selama mendekam di Polres Jakarta Selatan.
"Pokoknya sehat-sehat saja. Tadi gue nanya, kalau butuh makan apa segala macem, tapi ternyata yang bawain makanan sudah banyak," pungkas suami Sabai Morscheck ini.
Park Seo Joon dan Won Ji An Dikabarkan Akan Beradu Akting Dalam Drama 'Waiting for Gyeongdo'
Penulis | : | Octa Saputra |
Editor | : | Octa Saputra |