Laporan Wartawan Grid.ID, Widyastuti
Grid.ID - Tepat kemarin di hari kelahirannya, penyanyi Gita Gutawa merilis album terbarunya yang berjudul 'Gita Puja Indonesia', Jumat (11/8/2017).
Putri dari komposer Erwin Gutawa ini mengaku jika ide awal pembuatan albumnya tersebut didapatnya sejak masih duduk di bangku kuliah.
"Gita Puja Indonesia itu dulu aku dapat inspirasi waktu kuliah di Inggris S-2.”
(BACA: Ingin Lagu Nasional Indonesia Berumur Panjang, Ini yang Dilakukan Gita Gutawa)
“Aku ambil jurusan culture and society, jadi aku pelajarin kultur dan budaya," kata Gita Gutawa saat dijumpai Grid.ID di Galeri Jurnalistik Antara, Pasar Baru, Jakarta Pusat, Jumat (11/8/2017).
Menurut Gita, Indonesia merupakan negara yang unik karena memiliki lagu Nasioanal yang cukup banyak dan memiliki tema yang berbeda.
"Aku banyak baca tentang Indonesia, aku menyadari Indonesia yang unik, negara kita punya lagu Nasional yang begitu banyak.”
(BACA: Gita Gutawa Rayakan Ulang Tahun Ke 24 Sambil Luncurkan Album Bertema Lagu Nasional)
“Kalau negara lain punya lagu kebangsaan satu.”
"Kita punya katalog lagu Nasional yang banyak, tapi temanya juga banyak, soal pahlawan, guru, dan lain-lain.”
“Ini menarik sekali karena bangsa kita punya lagu nasional yang banyak," cerita pemain film 'Love in Perth' tersebut.
(BACA: Wow, Ternyata Gita Gutawa Mencari Jodoh... Seperti Apa Tipenya, ya?)
Karena beranekaragamnya lagu Nasional yang dimiliki Indonesia, kemudian membuat Gita terpanggil untuk mendaur ulang lagu-lagu tersebut.
"Jadi itu seriusnya. Saat itu saya juga merasa terpanggil dan apa yang bisa saya perbuat.”
"Saya sedih, nggak mau lagu Nasional terabaikan dan jadi cuma paksaan yang harus dipelajari di sekolah atau upacara.”
“Jadi saya memulai project ini," kata Gita. (*)
Heboh, YouTuber Asal Thailand Ini Nyamar di Indonesia, Ternyata Nipu hingga Rp 931 M dan Pengin Jadi Idol Kpop, Begini Akhirnya
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |