Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari
Grid.ID - Dua minggu tidak pulang ke rumah, Tora Sudiro mengaku kangen dengan hobinya mengendarai motor gede.
"Kangen banget (motoran)," ujar Tora saat ditemui Grid.ID di RSKO Jakarta, Cibubur, Jakarta Timur, Senin (14/8/2017).
Terlihat di garasi rumahnya, Tora memang mengoleksi beberapa jenis sepeda motor.
Bahkan ia menamai koleksinya tersebut selayaknya hewan peliharaan.
Dirinya pun tergabung dalam komunitas dan sering mengikuti touring bersama kawan-kawannya sesama pecinta motor gede.
Saking kompaknya, Tora dengan kawanan pecinta motor, beberapa komunitas pecinta motor pun sempat berbondong-bondong menjenguk Tora saat dirinya masih ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan.
(BACA: Akhirnya Tora Sudiro Boleh Pulang, Katanya: Kangen Parah!)
Mereka pun kompak mendukung Tora Sudiro dengan memviralkan tagar #sayabersamatora.
Kini, Tora bersyukur dapat bebas meskipun hanya sementara.
Ia berharap dapat bertemu dengan sahabat-sahabat yang mendukungnya.
Tak Kalah Ganteng dari Kiesha Alvaro, Putra Pasha Ungu dan Adelia Wilhelmina Ternyata Cerdas dan Berprestasi
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |