Grid.ID - Lipstik merupakan alat makeup yang paling penting bagi para wanita daripada produk makup lainnya seperti bedak, maskara dan pensil alis.
Lipstik merupakan benda yang menjadi point paling penting dalam urusan berias diri.
Saat ini tak heran jika para wanita mulai dibingungkan dengan tampilan lipstik yang memiliki tekstur berbeda.
(BACA JUGA : Bikin Haru, Inilah Kisah 17 Agustusan Al dan Prilly, Bareng Mantan Pejuang Kemerdekaan )
Lipstik terdiri dari beberapa tekstur seperti lisptik matte, lipstik glosy, dan lipstik cream matte.
Dari banyaknya varian warna dan jenis tekstur lipstik, para wanita tentu memilih lipstik yang memiliki ketahanan lebih lama.
Kebayang kan kalau lipstik yang mudah luntur dan warnanya cepat hilang, tentu kita akan disibukkan dengan berkali-kali touch up lipstik pada bibir.
Tentunya hal ini akan menguras waktu kamu kan!
(BACA JUGA : Inilah 7 Fakta Aknes Yuriko, Anggota Paskibra Yang Meninggal Dunia. Nomor 5 Bikin Pengen Nangis! )
Selain perhatikan warna yang cocok untuk, kamu juga harus memperhatikan cara memakai lipstik yang benar jangan asal coret sana sini dibibir.
Bibir itu pusat perhatian pertama saat orang memandang kita loh!
Yuk perhatikan cara ini agar tampilan lipstik kamu menjadi tahan lama, sebagai berikut:
Pilih formula lipstik yang tepat
Sebelum memilih lipstik untuk dibeli, kamu dapat mencoba dengan menguji lipstik dengan mengoreskan pada tangan.
Kemudian kamu dapat membubuhkan dengan polesan toner yang mengandung alkohol, gosok dan lihatlah apakah lipstik tersebut cepat memudar atau tidak.
Jangan gunakan lipstik pada bibir yang pecah-pecah
Bila kamu mengoleskan lipstik matte pada bibir pecah-pecah tampilan kulit bibir akan terlihat semakin kasar.
Sebaiknya terapkan dahulu kulit bibir denga lip balm yang akan mengelupas kulit bibir secara perlahan.
Gunakan lip liner
Lip liner sebagai produk yang dapat menguraikan bingkai bibir dan juga mengisi warna bibir.
Warna lipstik pada bibir akan terlihat semakin pigmented.
Menggunakan lip liner sangat penting untuk menjadikan warna lipstik tetap menempel.
Lapisan lipstik pertama
Kamu dapat mengoleskan lipstik pertama, kemudian tepuk warnanya dengan mengggunakan jari.
Setelah penerapan pertama, oleskan tisu pada bibir dan gunakan bedak tabur.
Kemudian oleskan lipstik untuk olesan yang kedua.
(BACA JUGA : Makin Mempesona, Marshanda Tampil dengan Makeup Seperti ini )
Konsumsi makanan yang tepat
Mengkonsumsi makanan berminyak tentu dapat menghilangkan makeup dengan mudah.
Jadi makanlah secara berhati-hati dan pililah makanan yang tepat.
Jika kamu harus mengkonsumsi makanan yang berminyak, ambilah gigitan kecil makanan tersebut.
(*)
Sumber: timesofindia
Source | : | timesofindia |
Penulis | : | Justina Nur Landhiani |
Editor | : | Justina Nur Landhiani |