Grid.ID - Sepertinya, di tahun 2017 ini hati kita sedang diuji habis-habisan.
Pasalnya, serangan patah hati bertubi-tubi datang dari para selebritis yang dikabarkan memutuskan untuk menikah dengan pasangan mereka masing-masing.
Bagi para penggemar wanita, stok artis pria yang tampan semakin menipis saja setelah terdengar kabar mereka akan menikah.
Akhirnya Baim Wong menemukan perempuan yang serasi dengannya | Grid.ID https://t.co/WjgYivIgAJ
— Grid.ID (@grid_id) August 16, 2017
Begitu juga yang dirasakan para penggemar pria, patah hati bukan main saat tahu artis idolanya sudah punya calon pasangan hidup.
Mungkin itu alasan utama mengapa banyak yang patah hati saat mendengar idolanya akan segera menikah.
Maka itu, ada baiknya kita siapkan hati karena dalam waktu dekat ini akan ada 5 selebriti yang akan menikah!
(BACA: Ternyata Al dan Prilly Latuconsina Sedang Membangun Hubungan, Ini Faktanya )
1. Song Joong Ki - Song Hye Kyo
Kedua selebritis asal Korea Selatan itu dikabarkan akan menikah pada akhir bulan Oktober mendatang.
Sedih bukan main rasanya saat kabar tersebut dibenarkan langsung oleh Song Joong Ki dan Song Hye Kyo sendiri.
Memang sih para penggemar Song-Song Couple sangat menantikan hal ini, tapi tetap sakit rasanya..
(BACA: Dirgahayu Republik Indonesia ke-72, Kompas Gramedia Suguhkan Film Pendek tentang Sebuah Perjalanan)
2. Raisa Andriana - Hamish Daud
Ini nih pasangan yang membuat satu Indonesia mengalami Hari Patah Hati Nasional.
Pasangan yang sudah bertunangan secara tertutup itu rencananya akan menikah pada 3 September 2017.
Tinggal menghitung hari tuh, siapkan hati kalian ya!
(BACA: Ikut Hampir Semua Perlombaan, Ini Arti Kemerdekaan Menurut Prilly Latuconsina )
3. Laudya Cynthia Bella - Engku Emran
Bella pernah gagal menjadi menantu dari keluarga Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla.
Tapi itu tak membuat dirinya putus asa untuk mencari teman hidup, karena kabarnya ia akan segera menikah dengan seorang pria tampan asal Negeri Jiran.
Bella punya banyak penggemar, begitu pula Emran di negera asalnya jadi ya pasti akan banyak yang remuk hatinya saat melihat mereka menikah.
(BACA: Jennifer Bachdim Ikut Rayakan Kemerdekaan RI, Nggak Percaya?)
4. Dion Wiyoko - Fiona Anthony
Mulai dari prosesi lamaran sampai pemotretan pre-wedding, Dion Wiyoko selalu membagikannya kepada penggemarnya di Instagram.
Belum tahu pasti kapan Dion akan menikahi mantan pramugari Singapore Airlines itu, tapi pastinya Dion sudah membuat hati para penggemarnya terluka saat memamerkan calon istrinya itu.
(BACA: Inilah Sosok Wanita Pembawa Bendera Merah Putih di Upacara HUT Republik Indonesia ke-72)
5. Marcel Chandrawinata - Deasy Priscilla
Belum lama ini, Marcel Chandrawinata memperlihatkan detik-detik ketika dirinya meminta sang kekasih untuk menikahi dirinya yang sukses bikin banyak wanita iri sekaligus patah hati.
Mereka sih sudah melakukan pemotretan pre-wedding, jadi sepertinya sebentar lagi kita akan melihat mereka berjalan bersama menuju pelaminan, hiks.
Eh tapi masih ada saudara kembarnya kok, Mischa Chandrawinata!
Kalau yang paling buat kamu patah hati siapa? (*)
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |