Grid.ID – Tak bisa dipungkiri, kesuksesan yang didapat oleh para idol K-Pop ini memang bukan dari hasil yang instan.
Banyak yang harus dikorbankan demi mewujudkan impian mereka untuk menjadi superstar.
Dilansir dari Koreaboo oleh Grid.ID, para member drama variety Idol Drama Operation Team curhat tentang hari-hari yang mereka lewati selama menjadi trainee.
Drama variety ini dibintangi oleh beberapa seleb Korea seperti Seulgi Red Velvet, Moonbyul Mamamoo, Jeon Somi, Kim Sohee, Seojung Lovelyz, D.ana SONAMOO, dan YooA Oh My Girl.
Diboikot Fans iKON, YG Entertainment Beri Pernyataan Seperti ini | Grid.ID https://t.co/4BYnAvxlAi
— Grid.ID (@grid_id) August 17, 2017
Berikut ini adalah curahan hati para idol K-Pop di masa-masa pra debut sebelum mereka menjadi populer seperti sekarang ini.
1. Seulgi Red Velvet
Seulgi mengatakan bahwa ia merasa kurang percaya diri dan takut untuk menjadi idola.
Hal ini Karena dia tak pernah memiliki ekspektasi untuk berhasil melakukan debut.
Di tahun ke-4 dan ke-5 masa traineenya Seulgi bahkan ingin menyerah karena dia merasa mengalami kemunduran.
Apalagi saat itu, hampir semua trainee yang bergabung dalam SM Entertainment mengundurkan diri satu per satu.
Yang tersisa hanya Seulgi dan Irene.
Tapi, karena ia mendapatkan banyak dorongan dan motivasi dari ibunya, Seulgi kembali bersemangat dan akhirnya bisa debut sebagai member Red Velvet.
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya