Grid.ID – Tak bisa dipungkiri, kesuksesan yang didapat oleh para idol K-Pop ini memang bukan dari hasil yang instan.
Banyak yang harus dikorbankan demi mewujudkan impian mereka untuk menjadi superstar.
Dilansir dari Koreaboo oleh Grid.ID, para member drama variety Idol Drama Operation Team curhat tentang hari-hari yang mereka lewati selama menjadi trainee.
Drama variety ini dibintangi oleh beberapa seleb Korea seperti Seulgi Red Velvet, Moonbyul Mamamoo, Jeon Somi, Kim Sohee, Seojung Lovelyz, D.ana SONAMOO, dan YooA Oh My Girl.
Diboikot Fans iKON, YG Entertainment Beri Pernyataan Seperti ini | Grid.ID https://t.co/4BYnAvxlAi
— Grid.ID (@grid_id) August 17, 2017
Berikut ini adalah curahan hati para idol K-Pop di masa-masa pra debut sebelum mereka menjadi populer seperti sekarang ini.
1. Seulgi Red Velvet
Seulgi mengatakan bahwa ia merasa kurang percaya diri dan takut untuk menjadi idola.
Hal ini Karena dia tak pernah memiliki ekspektasi untuk berhasil melakukan debut.
Di tahun ke-4 dan ke-5 masa traineenya Seulgi bahkan ingin menyerah karena dia merasa mengalami kemunduran.
Apalagi saat itu, hampir semua trainee yang bergabung dalam SM Entertainment mengundurkan diri satu per satu.
Yang tersisa hanya Seulgi dan Irene.
Tapi, karena ia mendapatkan banyak dorongan dan motivasi dari ibunya, Seulgi kembali bersemangat dan akhirnya bisa debut sebagai member Red Velvet.
(Baca : Bikin Haru, Inilah Kisah 17 Agustusan Al dan Prilly, Bareng Mantan Pejuang Kemerdekaan )
2. Sohee I.B.I
Sohee bercerita tentang agensinya yang terdahulu.
Saat itu Sohee selalu dikejar-kejar oleh general managernya.
Waktu melakukan perjalanan bisnis, Sohee disuruh duduk di sebelah general managernya.
Bahkan, pernah satu kali general manager itu mengajak Sohee untuk menikah.
Sementara CEO agensi tersebut juga aneh, dia memaksa Sohee untuk bekerja part time di rumah makan barbecue miliknya selama 6 bulan.
CEO tersebut beralasan bahwa kerja keras Sohee di warung itu nantinya akan membantu Sohee untuk debut.
(Baca : Ladies Ini Loh 5 Gerakan Seks Pagi Hari yang Membuat Badan Kamu Lebih Segar, Coba Ya Besok Pagi... )
3. D.ana SONAMOO
D.ana lain lagi, agensinya memiliki peraturan yang cukup ketat soal berat badan.
Semua trainee harus memiliki berat badan tertentu tiap harinya.
Mereka semua bahkan tidak diperbolehkan untuk pulang.
Setiap akhir bulan, para trainee itu akan ditimbang berat badannya.
Jika ada yang memiliki berat badan berlebih, pihak agensi akan menghentikan kontrak trainee tersebut.
Hingga akhirnya, 10 dari 15 trainee dikeluarkan karena gagal memenuhi standar berat badan agensi itu.
(Baca : Wow! Sekarang Kamu Bisa Lihat dari Dekat dan Sekaligus Belajar Bersama Makhluk Mitos Ini! )
4. YooA Oh My Girl
YooA mengaku bahwa agensinya juga cukup ketat.
Dia aslinya adalah orang yang doyan makan dan sering merasa lapar.
YooA pernah sembunyi-sembunyi makan di dalam kamar mandi supaya tak ketahuan pihak agensinya.
(Baca : So Sweet, Meski Ello Jadi Tersangka Narkoba, Aurelie Moeremans Akan Selalu Menunggunya )
5. Somi
Mirip seperti YooA, Soomi mengerti bagaimana sulitnya berada di bawah naungan agensi yang ketat menjaga soal makanan traineenya.
Dia dan Chaeyoung TWICE juga pernah makan udon di kamar mandi.
Sayangnya, mereka berdua kepergok oleh salah satu staff agensi tersebut.
Duh, kasihan ya. Tapi memang tak ada kesuksesan yang bisa didapat tanpa pengorbanan.
Semoga para idol ini dapat terus bersinar dan menggapai kesuksesan masing-masing. (*)
Kimberly Ryder Klarifikasi soal Lemari Plastik yang Jadi Omongan Netizen, Ada Sejarah Miris di Baliknya