Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Sebagai aktor dan pemain film tentunya harus mau bekerja secara professional terutama sesuai dengan tuntutan peran.
Hal tersebut dilakukan juga oleh Morgan Oey.
*BACA - Zaskia Gotix Buka-Bukaan Hubungannya Dengan Si 'Aa', Ternyata Udah Sejauh Ini
Morgan Oey yang sebelumnya merupakan anggota Boy Band SM*SH mulai semakin serius dalam menggeluti dunia akting.
Demi menjalankan peran di Film terbarunya, Morgan Oey siap untuk melakukan perubahan fisik.
*BACA - Akhirnya Cita Citata Blak-Blakan Tentang Pacar Barunya yang Bule, Disini Lokasi Janjiannya
Bahkan dalam beberapa project film terakhir menuntut Morgan Oey menurunkan berat badannya.
Hal tersebut disampaikan Morgan Oey kepada Grid.ID usai pameran foto juga saat Morgan Oey menjadi salah satu model dalam acara tersebut di RM. Padang Merdeka, kawasan Kota, Jakarta Barat, Rabu (16/8/2017).
*BACA - VIDEO - Lihat Aksi Seru Tora Sudiro, Vino G Bastian, dan Indro Warkop Lomba Makan Kerupuk?
"Kebetulan saya ada project baru, yang menuntut fisik saya seperti ini, project film jadi saya menyesuaikan dengan karakter", jelas Morgan Oey.
"Termasuk gampang, mau makan apa aja bisa cepet gemuk, tapi dalam 2 atau 3 hari saya kurangin bisa kurus lagi, termasuk gampang" tambah Morgan.
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Fachri M Ginanjar AK |
Editor | : | Fachri M Ginanjar AK |