Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID-Roy Kiyoshi kembali membeberkan prediksi di tahun 2019 nantinya.
Selain mengungkapkan beberapa bencana alam yang terjadi nantinya, pria 31 tahun itu juga memberikan pesan kepada netizen tanah air.
Di era digital yang semakin berkembang, tentu saja komentar-komentar negatif dari tangan netizen tidak terkontrol lagi.
Baca Juga : Sedah Mirah Disebut Bukan Anaknya, Kahiyang Ayu: Ini Netizen Favorit Saya!
Dalam prediksinya yang dibagikan melalui kanal YouTube Roy Kiyoshi yang dipublikasikan pada Jumat (4/1/2019) Roy mengaku masih melihat banyaknya peperangan lantaran perbedaan yang ada.
Pembawa acara 'Karma' itupun menghimbau agar masyarakat bisa lebih menghargai adanya perbedaan.
Ia berharap agar masyarakat bisa saling berpegang tangan dan bersatu alih-alih saling membully.
Baca Juga : 8 Artis Ini Sukses Turunkan Barat Badan, Nomor 7 Bikin Pangling!
Roy lantas memperingatkan netizen untuk berhati-hati dalam memberikan komentar di sosial media.
Pria berwajah Oriental itu mengaku jika di tahun 2019 masih melihat adanya pertikaian lantaran perbedaan yang ada.
Ia pun mengungkapkan jika di tahun 2019 ini jempolmu bisa menjadi harimaumu.
Baca Juga : Live Streaming dan Sinopsis Sinetron Cinta Suci Episode Sabtu 5 Januari 2019, Monica Selingkuh dengan Adit?
"Di tahun 2019 saya berharap bagi teman-teman, kasus sara, perbedaan warna rambut, keyakinan dan kepercayaan, perbedaan dari suku, agama, ras, saya berharap untuk tidak lagi ada, saya berharap untuk saling berpegangan tangan dan tidak lagi mengisukan perbedaan atau sara.
Karena saya melihat tahun ini, tahun 2019 masih ada hal-hal seperti itu, dan yang lebih parah lagi adalah Jempol mu Harimaumu, di tahun 2019 hati-hati berkomentar di sosial media," jelasnya seperti Grid.ID kutip pada Sabtu (5/1/2019).
(*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Winda Wahdania |