Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Lebih dari sepuluh tahun berkecimpung dalam seni peran, ternyata Marsha Timothy masih meragukan kemampuannya.
Saat berjumpa di dia.lo.gue, Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (19/8/2017), istri dari Vino G. Bastian itu mengaku tak yakin bisa berperan dalam pementasan teater.
"Awalnya sih enggak yakin karena belum pernah punya pengalaman sama sekali. Tawaran untuk tampil di teater untuk saya baru ini banget," ucap Marsha Timothy saat ditemui wartawan Grid.ID.
Tidak Semua Anggota Paskibraka Terpilih, Inilah 7 Fakta Pembawa Bendera Merah Putih | Grid.ID https://t.co/ecmw0QXLwH
— Grid.ID (@grid_id) August 17, 2017
Pertama kali ditawari untuk berperan dalam pementasan sebuah teater, Marsha Timothy mengaku banyak dipengaruh oleh aktris Happy Salma.
Sebagai pelakon seni, Marsha Timothy bermaksud ingin memperluas pengalamannya.
"Tapi setelah ngobrol berapa lama sama Happy, kayaknya saya yakin kayaknya saya pengen mencoba, pengen belajar, pengen punya pengalaman lain di bidang akting selain film," papar Marsha Timothy, pemeran film Toba Dreams ini.
Marsha Timothy akan melakukan aksi teaternya dalam pementasan Teater Perempuan-Perempuan Chairil.
"Ya mudah-mudahan hasilnya bagus," harap Marsha Timothy.
Baca : Duh, Ngga Cuma Sekali Ayu Ting Ting Buka Baju di Depan Kamera, Netizen : Caper
Marsha Timothy, wanita kelahiran Jakarta, 8 Januari 1979, dikenal publik lewat debutnya dalam film Ekspedisi Madewa bersama Tora Sudiro.
Selain itu ia juga dikenal sebagai bintang iklan dan pemain sinetron.
Pada tahun 2007 ia kembali hadir lewat film layar lebar Coklat Stroberi. Awal 2008, Marsha beradu akting dengan Tora Sudiro dalam film "Otomatis Romantis".
Sinetron yang pernah dibintanginya antara lain serial TV Jomblo dan Kekasih.
Baca : 5 Berita Terpopuler, Kelakuan Saipul Jamil di Penjara Hingga Tuduhan Atalarik Syach yang Biseksual
Selain itu, gadis yang akrab disapa Caca ini pernah membintangi iklan untuk produk Ponds, Pocari Sweat, dan Capilanos.
Selain juga menjadi bintang video klip untuk album Project Pop, Gigi, ADA Band, Java Jive, Naff, Kerispatih, dan Letto. (*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | Alfa Pratama |
Editor | : | Alfa Pratama |