Laporan Wartawan Grid.ID, Dianita Anggraeni
Grid.ID - Dua member Girlband asal Korea Selatan SNSD atau Girls Generation sukses meramaikan acara Countdown Asian Games 2018, Jumat (18/8/2017) di Monas, Jakarta Pusat.
Taeyeon dan Hyoyeon. berhasil sukses membuat penonton histeris ribuan warga yang hadir.
Sebelum terselenggaranya acara Countdown Asian Games 2018, sempat terjadi insiden yang kurang mengenakan untuk leader Girls Generation, Taeyeon di bandara Soekarno Hatta pada (17/8/2017) malam.
Triawan Munaf selaku Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) yang ditemui Grid.ID di Monas, Jakarta Pusat, pada Jumat (18/8/2017) malam, pun mengaku sudah meminta maaf kepada pihak Taeyeon.
"Udah saya udah minta maaf. Memang hal seperti itu kadang kita nggak tahu ya, dan memang terminal 3 ini belum ngerti harus keluar lewat mana kalau ada artis kayak gitu, jadi pas kecegat dan terjatuh ini memang agresif sekali fans ini," ucap ayah dari Artis Sherina Munaf.
Triawan Munaf juga mengatakan bahwa petugas yang berjaga pada waktu itu di bandara Soekarno Hatta memang kurang bagus.
Seharusnya tidak boleh langsung menggendong atau mengangkat Taeyeon.
"Walaupun fans-fans lain pada minta maaf, tapi yang semalem itu mungkin nunggunya lama, jadi pas Taeyeon dateng langsung diserbu, dia jatuh dan penanganan petugas juga kurang bagus."
Bikin Haru, Inilah Kisah 17 Agustusan Al dan Prilly, Bareng Mantan Pejuang Kemerdekaan | Grid.ID https://t.co/iDia3AVpvr
— Grid.ID (@grid_id) August 18, 2017
"Bukan kurang sigap, itu kan dia diangkut atau digendong, harusnya kan ga boleh gitu," tambah Triawan Munaf.
Triawan Munaf pun mengaku bahwa setelah kejadian ia tidak bertemu langsung dengan Taeyeon karena menurutnya Taeyeon masih syok atas kejadian tersebut.
Triawan Munaf akhirnya bertemu Hyoyeon dan mengatakan bahwa keadaan Taeyeon saat itu sudah baik-baik saja.
Geram, Anak-anak Pak Tarno Sindir Kelakuan Istri Muda yang Diduga Eksploitasi Ayahnya: Nggak Suka Saya!