Grid.ID - Friendzone adalah salah satu masalah yang terjadi dalam hubungan pertemanan cowok cewek.
Satunya ingin menjadi pacar, tapi satunya malah hanya ingin jadi teman.
(BACA JUGA Wah...Ternyata Tya Ariestya Suka Ngidam Liatin Artis Ganteng Ini Saat Hamil Kanaka!)
Pada akhirnya, hubungan di antara keduanya menjadi nggak enak karena sama-sama nggak mendapatkan apa yang diharapkan.
Nah, kalau kamu mau menghindari friendzone, simak tips yang sudah dirangkum Grid.ID dari psychologytoday.com berikut ini.
1. Jadilah sosok yang menarik
Salah satu alasan mengapa kita terjebak friendzone adalah karena kita nggak menarik.
Oleh karena itu, belajarlah menjadi pribadi yang menarik secara fisik dan psikologis.
(BACA JUGA Bagi yang Suka Berenang, Berhati-Hatilah Agar Tidak Bernasib Seperti Nenek Ini!)
Semuanya itu bisa dipelajari kok.
Contohnya belajarlah menjadi lebih PD.
Lalu cobalah berpakaian serta menata rambut dengan rajin dan rapi. Simpel 'kan?
2. Ada kecocokan karakter nggak dengan gebetan kamu?
Studi 'Matching Hypothesis' yang dikembangkan Elaine Hatfield menyatakan bahwa pasangan menikah karena adanya kecocokan karakter.
Nah, seringkali zona friendzone terjadi karena orang memaksakan diri sama orang yang nggak bener-bener cocok sama dia.
(BACA JUGA Bendera Indonesia Terbalik, Situs Malaysia Sekarang Dibabat Sampai Kayak Gini!)
Jadi mending tanyakan dulu pada dirimu, kira-kira orang seperti apa sih yang kamu cari?
Lalu coba perhatikan ciri-ciri pasangan yang baik dan tingkat kesuksesannya apabila sekarang kamu sedang nggebet seseorang.
3. Tanya langsung
Friendzone emang seringkali bikin kita mati kutu.
Mau tanya takut.
Kita jadi merasa nggak pasti dan akhirnya berakhirlah persahabatan kita dengan si dia.
Bahkan justru ada yang malah menetap di zona nyaman karena hal ini.
(BACA JUGA 4 Model Anti-Mainstream di Seluruh Dunia, Nomor 2 Bahkan Pernah Disebut Sapi Loh!)
Nah, sekarang saatnya keluar dari zona nyamanmu itu!
Tanyakan langsung apakah dia mau kencan denganmu dan hapus rasa takutmu.
Dengan begini, setidaknya ada kemungkinan untuk sukses dan kamu bisa tahu apakah dia cocok untukmu sebagai teman atau pacar.
4. Terlalu baik
Iya, klise banget.
Terlalu baik.
Banyak orang masuk frienzone gara-gara ini.
Mereka berkorban ini itu lah, sampai berdarah-darah dan hanya untuk disebut sebagai 'te-man'.
Akhirnya terlupakan sudah semua usaha kita karena masalah ini.
Satu cara untuk mengatasinya adalah berhentilah melakukan hal ini.
Jika kamu melanjutkannya, kamu secara nggak langsung tidak mengizinkan mereka melakukan hal yang sama ke kamu.
(BACA JUGA Ini Loh Syarat-Syaratnya Jadi Agen Rahasia, Ternyata Trainingnya Sampai Seperti Ini!)
Lakukan atau tawarkan bantuan yang normal-normal saja.
Relasi atau hubungan cinta yang baik diawali dengan keseimbangan antara kedua belah pihak.
Jadi kalau kamunya berkorban dan dia senang-senang terus, itu namanya nggak seimbang.
Keduanya harus berkontribusi dan akhirnya merasa bahagia dengan bantuan atau tindakan masing-masing. (*)
Viral Polisi Tembak Polisi, AKP Dadang Iskandar Nekat Tembak Juniornya hingga Tewas, Ternyata Sempat Beri Ancaman Ini ke Polisi Lain
Source | : | PsychologyToday.com |
Penulis | : | Irene Cynthia Hadi |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |