Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Beberapa saat lalu Nafa Urbach mendapatkan dugaan ancaman pedofilia kepada buah hatinya, Mikhaela Lee.
Atas dugaan ancaman pedofil tersebut akhirnya Nafa Urbach memproses dan mengadukan hal tersebut kepada KPPPA.
*BACA - Fenomena Situs Gunung Padang, Salah Satu Alasan Reza Rahadian Masuk Gerbang Neraka
Hal yang di rasakan Nafa Urbach tentang ancaman anaknya dari pedofilia, adalah pengalaman yang paling buruk.
Untuk para orang tua pasti tidak ingin mendapatkan hal seperti ini.
*BACA - Ini Doa dan Harapan Kevin Julio Untuk Rekan-Rekan Selebritis yang Terjerat Kasus Narkoba
Di temui Grid.ID di Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Senin (21/8/2017), Nafa memnyampaikan beberapa hal yang harus di hindari dari anak-anak.
"Jangan di tinggal-tinggal, di mall, harus diawasi", kata Nafa.
*BACA - Naik Helikopter Bersama Raffi Ahmad, Inilah yang Dilakukan Nagita Slavina dan Raftar
"Kadang-kadang kan suka, ah biar mandiri, biar belajar sendiri, biar belajar berani, nah itu jangan, kan kita enggak pernah tau dimana aja", lanjutnya.
Edukasi seks sejak dini pun, harus disampaikan kepada anak, agar anak mengetahui bahaya yang akan diterimanya.
*BACA - VIDEO - Setelah Diduga Poligami, Beginilah Kondisi Pesantren Milik Opick Tombo Ati Saat Ini
"Terus memberikan edukasi seks secara dini kepada anak-anak, dimana bagian-bagian tertentu yang tidak boleh disentuh orang lain" papar Nafa Urbach.
"Ga apa-apa jelasin aja, ga usah merasa taboo daripada terjadi, daripada anaknya sudah di itu, ngomong aja" tutur Nafa Urbach.
"Anyone cannot touch! Jangan sampai orang memasukan tangan kamu bagian kesini, selangkangan" ungkap ibu dari Mikhaela Lee.
"Berusaha untuk memberikan yang jelas kepada anak tersebut, jangan pakai kiasan karena anak tidak ngerti" tambah Nafa Urbach.
Itu lah beberapa hal yang harus di perhatikan orang tua, dari wanita yang rencananya akan di jadikan duta perlindungan anak.
Lihat langsung videonya
(*)
5 Shio Paling Suka Menyalahkan Pasangan, Cobalah Cari Solusi Bersama Tanpa Menghakimi
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Fachri M Ginanjar AK |
Editor | : | Fachri M Ginanjar AK |