Grid.ID - Kasus penipuan yang dilakukan oleh travel umroh dan haji, First Travel kini kian meresahkan jamaah yang tersandung di dalamnya.
Banyaknya calon jamaah haji yang tidak bisa berangkat ke Tanah Suci karena tak adanya visa bagi jamaah meskipun sudah menyerahkan sejumlah uang kepada First Travel.
Naasnya tak hanya pasangan suami istri Andika Surachman dan Anniesa Desvitasari Hasibuan saja yang terseret, melainkan Kiki Hasibuan pun selaku Direktur Keuangan PT First Travel juga menjadi sorotan.
Pasalnya, Kiki juga turut andil dalam penggelapan dana sekitar Rp 500 miliar, yang merugikan calon jamaah haji yang ingin berangkat.
(BACA JUGA: Waspada, Penggunaan Ukuran Bra yang Tidak Tepat Bisa Berbahaya Buat Kamu loh!)
Mungkin sekilas Kiki mirip dengan laki-laki karena penampilannya yang terlihat menyerupai pria, namun ternyata Kiki berjenis kelamin perempuan.
Selain menjadi sorotan karena tersandung kasus penipuan, penampilannya yang kerap kali mirip laki-laki juga menjadi buah bibir masyarakat.
Bagaimana tidak, di beberapa fotonya yang tengah beredar di media sosial, Kiki terlihat memiliki tubuh tegap dan berambut cepak.
Ditambah dengan adanya foto ia bersama dengan seorang wanita, yang membuat banyak orang menyangka dirinya adalah seorang pria.
Bukan hanya Anniesa Hasibuan dan suami yang hidup bergelimang harta, Kiki pun turut merasakan hidup mewah dengan rumah dan sejumlah mobil mahal.
(BACA JUGA: Ini Dia Boneka Luvabella, Netizen Bilang Adiknya Annabelle, Hii Sama-sama Serem sih!)
Dilansir Grid.ID dari TribunNews, Naim, petugas keamanan di Vasa Residence, Kebagusan, Jakarta Selatan, mengaku sempat bertemu Kiki Hasibuan.
"Dia (Kiki Hasibuan) datang ke sini setiap seminggu sekali. Kadang, dia menegur ketika buka kaca (mobil)," kata Naim, kepada wartawan, Senin (21/8/2017).
Kiki Hasibuan mempunyai satu unit rumah di Vasa Residence. Rumah berlantai dua berukuran sekitar 122 meter itu dibeli satu tahun lalu.
Menurut Naim, Kiki Hasibuan mengeluarkan dana sebesar Rp 2,1 miliar untuk membeli rumah. Namun rumah itu tidak pernah ditempati.
(BACA JUGA: Ditangkap Karena Narkoba Pretty Asmara Ungkap si Pemesan Narkoba)
Lalu, dia mempunyai satu unit mobil HRV berwarna putih yang dipergunakan untuk kegiatan operasional sehari-hari,Dia naik mobil HRV,” tutur Naim.
Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Badan Reserse Kriminal Polri masih menyelidiki kasus penipuan dan penggelapan dana penyelenggaraan umrah yang diduga dilakukan biro perjalanan First Travel.
Berdasarkan penyidikan sementara, First Travel hanya memberangkatkan 14 ribu orang dari 70 ribu jemaah yang sudah mendaftar.
Padahal sebelumnya, biro perjalanan itu mengklaim telah memberangkatkan sekitar 35 ribu orang ke Tanah Suci setelah melakukan pemeriksaan.
Untuk melakukan pendataan jumlah korban dari First Travel, penyidik Dittipidum Bareskrim Polri menyediakan crisis center di Kantor Bareskrim Polri di Kementerian Kelautan dan Perikanan, Jakarta Pusat. (*)
Penulis | : | Anita Rohmatur R |
Editor | : | Anita Rohmatur R |