Grid.ID - Pendidikan adalah jalan menuju jendela dunia.
Pendidikan merupakan sebuah bekal untuk mengarungi sebuah masa depan yang lebih baik.
Semua orangtua memiliki harapan kepada semua anaknya untuk mencapai tingkat pendidikan setinggi-tingginya.
Orangtua rela bekerja keras untuk membayar biaya sekolah anaknya.
Namun apa jadinya bila orangtua sudah rela banting tulang untuk membiayai sekolah anak namun sang anak justru menyia-nyiakan pengorbanan orangtua.
(BACA JUGA:6 Sekolah Ini Tak Lazim, Nomor 5 Bikin Kamu Betah loh)
Baru-baru ini akun Facebook Eris Riswandi mengunggah sebuah video ungkapan kekesalan seorang ibu.
Dikisahkan sang anak ketahuan saat membolos sekolah dan lebih memilih untuk berselancar di dunia maya.
Kejadian tersebut terjadi di salah satu warung internet Gunung Latimojong, Makassar.
Nampak sang ibu mengungkapkan rasa kesalnya kepada sang anak yang kedapatan membolos sekolah.
(BACA JUGA:Didenda Rp 10 Miliar, Apa yang Dilakukan Guru Perempuan Ini Ke Muridnya?)
Dengan masih menggunakan helm, sang ibu memberikan pelajaran kepada sang anak agar tidak mengulangi perbuatannya membolos sekolah lagi.
Penulis | : | Anita Rohmatur R |
Editor | : | Anita Rohmatur R |