Laporan Wartawan Grid.ID, Yuliana Sere
Grid.ID – Ketertarikan setiap orang pada sesuatu biasanya berbeda-beda.
Misalnya ada yang menyukai baju, tas, sepatu atau sandal.
Kesukaan terhadap barang-barang ini membuat mereka ingin selalu mengenakannya.
Kadang, tak perduli sekotor apa barang tersebut, mereka tetap menggunakannya.
(BACA JUGA:Vino G Bastian Gemetar Memegang Piala Citra! Kok Bisa?)
Sayangnya, satu ahli telah berkata bahwa ini sebenarnya adalah hal terburuk yang dapat kamu lakukan.
Jim Kass mengatakan bahwa kamu sebaiknya mengganti sepatumu setiap hari.
Alasannya adalah menyangkut daya tahan.
(BACA JUGA:Cantiknya Kekasih Dion Wiyoko Nggak Pernah Luntur, Siapa Sih?)
Jim mengatakan kamu perlu menukar pasangan sepatumu untuk memperpanjang daya tahan mereka.
Pakar alas kaki mengatakan bahwa saat kamu mengenakan sepatu, bahan menyerap keringat dari kaki.
Jika sepatunya tidak diberi waktu untuk mengering, karena penggunaan setiap hari, maka bentuk sepatu bisa berubah.
(BACA JUGA:Wanita Ini Copot Baju Saat Bertemu Mantan Suaminya Di Mall, Apa yang Terjadi?)
Dengan kata lain, sepatu yang kamu pakai tidak akan bertahan lama.
Lalu, apa yang akan kamu lakukan untuk meningkatkan daya tahan sepatumu?
Jim menyarankan untuk mengganti sepatu dan membiarkan cukup waktu untuk mengering dan mempertahankan bentuknya.
Dr James Christina. CEO American Podiatric Medical Association mengatakan memakai sepatu yang sama setiap hari akan meratakan bantalan sepatu.
Ini menyebabkan bantalan tersebut tidak bisa terbentuk kembali. (*)
Innalillahi, Ibunda Dede Yusuf, Hj Rahayu Effendi Meninggal Dunia di Usia 82 Tahun
Penulis | : | Anita Rohmatur R |
Editor | : | Anita Rohmatur R |