Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Yuni Indriyati menunggu pembuktian dari sang suami, Donny Kesuma, dalam sidang perceraiannya.
Pada sidang sebelumnya, 21 Agustus 2017 pekan lalu, Yuni Indriyati mengajukan saksi dan bukti yang mengungkap sebuah polemik dalam rumah tangganya.
Namun kesaksian itu justru dielak oleh pihak Donny Kesuma.
(BACA: Donny Kesuma Mangkir Sidang Cerai Lagi, Istri Pasrah Lakukan Ini)
"Kalau mengelak buktikan, kalau bukan sesuai isu yang di luar, buktikan," tegas Yuni Indriyati saat ditemui Grid.ID usai sidang di Pengadilan Agama Bekasi, Jawa Barat, Senin (28/8/2017).
"Kesaksian dari pihak saya itu, ibu saya terus saya kebetulan juga supir yang sehari-harinya sama kita, rutinitas kehidupan kita supir ini tahu gitu saja yang diberikan kesaksian," imbuhnya.
Lantas sidang pembuktian dan saksi dari pihak Donny Kesuma pun diagendakan pada hari ini di Pengadilan Agama Bekasi, tapi sayangnya Donny justru mangkir.
(BACA: Terbaru, Donny Kesuma Tidak Membantah Soal Gugatan Cerai yang Dilakukan oleh Sang Istri)
"Karena hakim sudah memberikan waktu untuk membuktikan, kalau apa yang dikatakan saksi saya tidak benar, makanya hakim memberikan waktu untuk menghadirikan saksi dari pihak sana,”
“Untuk mematahkan saksi-saksi saya gitu," papar Yuni Indriyati.
Terkait isu rumah tangga yang dipermasalahkan dalam proses sidang tersebut, Yuni Indriyati enggan untuk mengungkapnya di muka publik.
(BACA: Yuni Indriyati Menolak Jika Dipoligami Donny Kesuma)
Proses cerai inipun masih berlanjut untuk menunggu pembuktian dan saksi Donny Kesuma pada 25 September 2017 mendatang. (*)
Selangkah Lagi Menikah, Al Ghazali Malah Bongkar Kekurangan Alyssa Daguise di Depan Maia Estianty
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |