Grid.ID - Beberapa waktu belakangan nama pedangdut Dewi Sanca kerap menjadi sumber utama perbincangan publik.
Dirinya disebut kerap membikin sensasi demi menaikkan namanya di kancah dunia hiburan tanah air.
Memang, nama Dewi sudah tak asing di benak masyarakat.
Meski begitu, agaknya mereka kurang tahu apa yang digeluti Dewi selama ini.
Apalagi, semenjak hengkang dari Tiga Macan, publik makin kesulitan menerka apa yang ia kerjakan.
Usai memutuskan hengkang dari Tiga Macan, ia memutuskan untuk bersolo Karier.
Namun, bukannya semakin meraih ketenaran, namanya justru semakin tenggelam.
Dirinya pun juga jarang menorehkan prestasi di dunia musik dangdut.
Pernah Dilecehkan dan Dihina, Enggak Nyangka Begini Kehidupan Zaskia Gotik Sekarang | Grid.ID https://t.co/G1VHHW2EZd
— Grid.ID (@grid_id) August 28, 2017
Tak pelak, hanya sensasi yang membuat namanya terkenal.
Belum lama ini Dewi membikin heboh usai mengaku memiliki hubungan dengan seorang Bupati Intan Jaya.
Namun sang Bupati tersebut langsung membantah pengakuan Dewi.
Tak hanya itu saja, dirinya bahkan mengaku jika baru saja melakukan operasi plastik.
5 Shio Paling Boros Sambut Tahun Baru Imlek 2025, Ingin Serba Luar Biasa dan Wah