Laporan Wartawan Grid.ID, Elizabeth Ayudya, R.R
Grid.ID - Setelah bebas dari tahanan, Tora Sudiro disibukkan dengan jadwal promo fillm 'Warkop DKI Reborn Part II'.
Tora bersama Abimana Aryasatya, Vino G bastian, dan Indro Warkop mengadakan tour keliling ke beberapa kota di Indonesia untuk menyapa penggemar dan mengenalkan film 'Warkop DKI' yang direcycle ulang.
Di tengah kesibukannya dengan tim 'Warkop DKI', ternyata Tora Sudiro masih menyempatkan waktu berkumpul dengan keluarganya.
Pada momen perayaan Idul Adha kali ini, Tora bahkan berkumpul dengan sang ayah, Tanto Sudiro di kediamannya.
(BACA: Waduh, Ternyata Tora Sudiro Merasa Gengsi Dengan Indro Warkop)
Dilansir Grid.ID dari instagram @t_orasudi_ro, Tora mengunggah foto gaulnya bersama sang Ayah tercinta.
Tora dan Tanto Sudiro kompak duduk dengan gaya yang sama.
Mereka juga mengenakan sepatu dengan warna yang sama, yaitu warna putih.
"Swag bareng bapakke.
Lebaran dulu kita, maaf lahir batin ya," begitu bunyi caption pada postingan Tora Sudiro.
(BACA: Ini Yang Dicari Tora Sudiro Dan Vino Bastian Di Gala Premier Warkop Reborn: Jangkrik Bos Part 2)
Penulis | : | Atikah Ishmah W |
Editor | : | Atikah Ishmah W |