Laporan Wartawan Grid.ID, Menda clara florencia.
Grid.ID - Belum hilang dari ingatan kita terkait penipuan yang dilakukan oleh First Travel.
Puluhan ribu warga tertipu jasa travel umroh dengan biaya murah itu.
Akhirnya mereka tak juga bisa berangkat, uang yang telah disetor pun kecil kemungkinan bisa kembali.
Ternyata kasus penipuan itu pun pernah dirasakan oleh Ayu Ting Ting.
Gara-gara Foto Ini, Acara Raffi Ahmad dan Ayu Ting Ting Diboikot Netizen! | Grid.ID https://t.co/BQBItcS5cg
— Grid.ID (@grid_id) September 1, 2017
Siapa sangka kedua orangtua Ayu, Abdul Rozak dan Umi Kalsum sempat menjadi korban penipuan saat hendak ibadah haji oleh salah satu agen travel lainnya.
Terpaksa, orangtua Ayu harus batal pergi ke Tanah Suci kala itu.
Peristiwa itu terjadi sekitar tahun 2011 dan 2012.
"Dulu ibu pernah pas pertama berangkat haji."
"Terus enggak jadi batal. Akhirnya lari ke agen travel lain," kata Ayu Ting Ting saat ditemui di kediamannya oleh Grid.ID di kawasan Depok, Jawa Barat, Jumat (1/9).
Berangkat dari kasus orangtua dan First Travel, pelantun Geboy Mujaer itu akan lebih selektif.
(Baca : Ada Yang Baru Lho di Warkop DKI Reborn Part 2.. Katanya Makin Kekinian! )
"Iya. Kalau dulu kan belum seperti sekarang, jadi biasa saja," tutupnya.(*)