Laporan Wartawan Grid.ID, Winda Lola Pramuditta
Grid.ID - Dua member grup Super Junior D&E, Eun Hyuk dan Dong Hae hari ini, Senin (4/9/2017) akan menggelar mini konser di Sheraton Hotel, Gandaria City Hall, Jakarta Selatan.
Menurut agenda, mini konser rencananya akan dimulai pada pukul 17.00 WIB.
(BACA: Super Junior Akan Comeback di Tanggal Spesial Ini, Benarkah?)
Tapi, menurut pantauan Grid.ID, suasana Gandaria City Hall sudah ramai sejak siang tadi.
Korea Trade Investment Promotion Agency (KOTRA) melalui situs onlinenya memang telah menyediakan 1000 tiket gratis untuk mini konser ini.
(BACA: Donghae dan Eunhyuk Terbang ke Jakarta, Netizen: Indonesia Panen Oppa Ganteng!)
Mini konser ini sebenarnya merupakan acara pembukaan dari Korean Brand & Entertainment Expo (KBEE 2017) ini akan berlangsung selama dua hari, 4 dan 5 September.
Usai mini konser, acara ini akan dilanjutkan dengan pameran barang dagang dari negara gingseng tersebut.
(*)
Penulis | : | Okki Margaretha |
Editor | : | Okki Margaretha |