Laporan reporter Grid.ID, Hyashinta Amadeus Onen Pratiwi
Grid.ID - Hewan liar sering digunakan sebagai hiburan tersendiri dalam permainan.
Risiko tinggi seakan menjadi faktor yang membuat sebuah permainan lebih menarik.
Dilansir dari Mirror, ada sebuah permainan yang melibatkan hewan banteng.
Di tengah hiruk pikuk suara di bangku penonton, ada dua barisan manusia yang berbentuk seperti kelabang.
Akhirnya Terungkap, Ada Orang Ketiga Antara Al dan Prilly | Grid.ID https://t.co/RCAdp1JjwC
— Grid.ID (@grid_id) September 3, 2017
Tak lama kemudian muncullah sang banteng.
Peserta permainan langsung merebahkan badannya menyentuh tanah.
Sang banteng terlihat bingung di tengah lapangan.
Mereka sedang bermain balapan manusia kelapang.
(BACA : Kriss Hatta Bongkar Kebiasaan Istri yang Dikabarkan Direbut Bang Billy Syahputra, Hilda Vitria Khan)
Meski aturan mainnya tidak terlalu jelas, kedua tim langsung bersemangat mencoba melewati banteng.
Mereka merangkak maju ketika sang banteng memandang ke belakang.
Lalu mereka juga dengan cepat berhenti serta menempelkan badan ke tanah ketika sang banteng kembali melihat ke arah mereka.
Memang barisam harus merangkak dari salah satu ujung ke ujung lain dan kembali lagi tanpa diserang hewan.
Mereka harus bertahan dengan barisan kelabang dan selamat sampai tujuan.
(BACA : Beginilah Cara Baekhyun Tepis Rumor dengan Taeyeon, Padahal Kelakuannya Kepergok Penggemar Lho!)
Yang menarik adalah reaksi dari si banteng.
Hewan itu tampak lebih bingung dari apa pun selama permainan aneh itu.
Dilaporkan tidak ada yang terluka dalam permainan itu.
Si banteng pun juga tidak terluka.
Di akhir didapati tim sebelah kanan lebih baik karena mampu mempertahankan komposisi mereka yang berbaris seperti kelabang.
Tim sebelah kiri sampai di garis finish terlebih dahulu namun dengan komposisi yang tidak lagi berbentuk kelabang.
Tidak sepenuhnya jelas siapa yang menang.(*)
5 Arti Mimpi Mandi Air Hujan, Tak Perlu Khawatir, Simbol Keberuntungan dan Kesuksesan, Begini Ulasannya!