Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A
Grid.ID - Siapa sih yang nggak kenal band Green Day?
Green Day, grup musik asal Amerika ini pada tanggal (7/10/2016) merilis album terbarunya yaitu Revolution Radio.
Green Day dibentuk di Berkeley, California tahun 1987.
Personel band Green Day antara lain Billie Joe Armstrong, Mike Dirnt dan Tre Cool.
(BACA: Mau Move On Tapi Sulit? Dengerin Nih Lagu Baru Sam Smith ‘Too Good At Goodbyes’)
Dari lagu American Idiot, Green Day makin dikenal seantero dunia.
Band ini memiliki genre musik yang memadukan punk rock, pop punk rock alternatif.
Green Day telah merilis banyak album, antara lain yaitu: 39/Smooth (1990), Kerplunk (1992), Dookie (1994), Insomniac (1995), Nimrod. (1997), Warning: (2000), American Idiot (2004), 21st Century Breakdown (2009), ¡Uno! (2012), ¡Dos! (2012), ¡Tré! (2013), Revolution Radio (2016).
Single pertama yang dirilis dari album Revolution Radio adalah Bang Bang.
(BACA: Video Penampilan Evelyn Nada Anjani Saat Launching Lagu Barunya )
Hari Jumat (8/9/2017) kemarin, melalui akun resmi Instagram dan Twitter Green Day @greenday mengumumkan bahwa Green Day telah merilis lirik video lagu Too Dumb to Die di channel YouTube Green Day.
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Deshinta Nindya A |
Editor | : | Atikah Ishmah W |