Laporan Wartawan Grid.ID, Ristiani Theresa
Grid.ID – Walaupun berprofesi sebagai public figure, Maia Estianty tak lantas mengumbar aurat demi menarik perhatian.
Ibu tiga anak ini justru memilih busana yang tertutup namun terkesan elegan.
Tak jarang, dalam setiap kegiatannya kini ia lebih sering terlihat dengan busana model long sleeved maxi dress.
(BACA: Ingat Pernikahan Pertama Titi DJ? Dikaruniai Anak Kembar, Ini Dia Potret Kompak dan Cantik Mereka)
Berikut tim Grid.ID merangkum penampilan Maia Estianty dari sumber Instagram @maiaestiantyreal.
1.Animal Print
Wanita yang akrab disapa Bunda Maia ini terlihat mengenakan long sleeved maxi dress yang cantik.
Kombinasi motif zebra pada bagian tubuh dan lengan atas, dan motif leopard pada bagian samping tubuh dan pergelangan tangan semakin menambah kesan nyentrik.
Wanita yang identik dengan rambut panjang ini tetap memilih tampilan rambut yang terurai.
2. Polkadot
Terlihat sedang menikmati suasana di dermaga, Maia tampak cantik berdiri di antara perahu yang sedang berlabuh.
Seperti kembali muda, wanita kelahiran Surabaya ini mengenakan long sleeved maxi dress berwarna merah dengan motif polkadot.
Dipadukan dengan aksesori berupa kacamata berwarna ungu, penampilan Maia keren banget kan?
Semakin mempermanis penampilannya, ia juga menenteng hand bag berwarna pink yang cantik.
(BACA: Singa Ini Dikurung Selama 20, Tahun Setelah Dilepas Begini Reaksinya, Lihat Videonya)
3. Blue a-line
Maia tampak mengenakan dress panjang a-line berwarna biru.
Dengan lengan model cuff sleeved, penampilan mantan istri Ahmad Dhani makin elegan ya.
Dipadukan dengan pemakainan aksesori berupa anting-anting bulat, ia tetap memilih mengurai rambut panjangnya yang indah.
4. Black blue abstrack
Dengan senyumnya yang khas, Maia terlihat fresh dengan long sleeved maxi dress dengan kombinasi warna biru, putih dan hitam.
Long dress bermotif abstrack ini terlihat sangat panjag hingga menutupi bagian kakinya.
Walaupun begitu, penampilan Maia tetep cantik dan anggun kan?
5. Full Color Abstrack
Terlihat bersanding dengan Meychan, Maia mengenakan long sleeved maxi drees dengan motif abstrack full color.
Ia juga memadukan penampilannya dengan hand bag berwarna oranye.
Seperti biasa, Maia tampak semakin feminin dengan rambut panjangnya yang terurai. (*)
Hanni NewJeans Dilaporkan Jadi WNA Ilegal di Korea Selatan, Kantor Imigrasi Seoul Buka Suara
Penulis | : | Jeanne Pita |
Editor | : | Jeanne Pita |