Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Ada banyak sekali negara di benua Asia yang luas. Salah satunya adalah Bhutan.
Negara kecil ini dikelilingi oleh pegunungan Himalaya.
Uniknya, Bhutan mendapat julukan sebagai negara paling bahagia di Asia.
Waahhh...seperti apa sih Bhutan sebenarnya?
Berikut fakta kerajaan misterius Bhutan yang dilansir Grid.ID dari reckontalk.com.
1. Bebas karbon negatif
Kalau kota-kota lain penuh polusi, Bhutan justru bebas dari polusi itu sendiri.
Bhutan menjadi negara pertama yang punya peraturan konstitusional bagi rakyatnya untuk melindungi alam dan lingkungan.
Salah satu peraturannya adalah: 60 persen wilayah Bhutan harus berisi pohon-pohon.
Tujuannya supaya bisa menyerap banyak karbondioksida dan lingkungan jadi bersih.
2. Nggak ada Gross Domestic Product (GDP)
Kalau di negara lain, GDP atau total pendapat negara jadi indikator keberhasilan suatu negara.
GDP dihitung dari total nilai produksi dan jasa.
Nah, kalau di Bhutan, indikator mereka adalah kebahagiaan atau Gross National Happiness.
Isinya ada 4 pilar: pembangunan berkelanjutan, perlindungan lingkungan, pelestarian budaya dan tata pemerintahan yang baik.
3. Nggak ada tembakau
Tembakau dan rokok dilarang keras di Bhutan.
Dan Bhutan jadi satu-satunya negara yang melarang hal ini.
Padahal lihat deh di berbagai negara, roko justru jadi komoditas penting dan malah jadi iklan.
Di Bhutan, peraturan ini diatur dalam Tobacco Control Act of Bhutan 2010.
4. Mengapa mereka bahagia?
Meskipun masih berjuang untuk mengurangi buta huruf dan kemiskinan, Bhutan jadi negara paling bahagia di Asia.
Kok bisa? Survei menyebutkan kalau masyarakat Bhutan sangat senang dengan kehidupan mereka.
Pemandangan alam yang indah, budaya dan identitas nasional mereka yang kuat jadi kepuasan masyarakat Bhutan.
5. Banyak penduduknya yang masih muda banget
Separuh penduduk Bhutan berusia di bawah 17 tahun.
Rata-rata umur mereka bahkan 27,2 tahun aja.
Padahal jumlah penduduk Bhutan berdasarkan survei Juni 2017 lalu adalah 792.370 jiwa.
Jadinya sekitar 400ribu penduduk di sana masih anak-anak dan remaja dong.
(BACA JUGA Marshanda Posting Foto Begini, Dikira Netizen Artis Lain yang Sudah Tiada, Mirip Siapa ya?)
6. Nggak boleh travelling langsung ke sana
Hampir sama seperti Korea Utara, Bhutan juga tertutup banget kalau soal travelling.
Kalau kamu mau ke sana, kamu harus memesan ke agensi tur yang disetujui pemerintah.
Kamu juga harus membayar semua biaya pada saat pemesanan.
Hotel dan tur keliling Bhutan juga dibatasi dan diatur pemerintah.
7. Punya Ratu termuda di dunia
Ratu Jetsun Pema kini baru berusia 27 tahun loh.
Tapi ia sudah menjabat sebagai Ratu Kerajaan Bhutan.
Ia menikah dengan raja Jigme Khesar Wangchuck di usia 20 tahun pada 13 Oktober 2011.
Ratu cantik ini melahirkan calon raja Bhutan yakni Jigme Namgyel Wangchuck pada tahun 2016 lalu.
(*)
Talitha Curtis Bongkar Kelakuan Ibu Angkat, Pernah Sodorin Dirinya ke Om-om di Usia 13 Tahun Demi Hal Ini