Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Sempat di gosipkan mengurungkan niat untuk menikah, ternyata Ge Pamungkas dengan Angie Ang belum membahas serius tentang pernikahan mereka berdua. Keduanya masih berfokus di karir masing-masing.
Dengan candaan, Ge Pamungkas juga beralasan bahwa ia menunggu Raditya Dika terlebih dahulu untuk melangsungkan pernikahan sebelum dirinya.
(BACA: Ge Pamungkas Berharap Tidak Ada Yang Menyiksa Jomblo Lagi)
Walau belum ada pembicaraan untuk tempat atau lokasi pernikahan mereka berdua, namun Ge Pamungkas menginginkan lokasi yang menjadi saksi bisu untuk mengikat janji suci mereka berdua, yaitu di Istana Negara.
"Gua pengen nikah di Istana Negara, keren aja kan? Belum ada orang yang pernah," dengan jenaka Ge menjawab, saat ditemui di Gedung Veteran RI, Semanggi, Jakarta Selata, Jumat (22/9/2017).
(BACA: Ge Pamungkas Kaget! Promo Film 'Jomblo Reboot' Sampai Beli Gedung)
Ge yang mulai terjun di dunia hiburan dari program 'Stand Up Comedy Indonesia' di Kompas TV pada tahun 2012, dapat mendapat predikat juara 1. Lalu membuat tour Stand Up Comedy, keliling Indonesia.
Dari situ namanya mulai melejit, hingga tak sedikit film layar lebar mengajak untuk dia berakting, dan saat ini ia memerankan karekter Agus yang ada di film 'Jomblo' yang akan tayang pada 5 Oktober mendatang. Film yang sebelumnya diperani oleh Ringgo Agus Rahman, dengan judul yang sama.
(BACA: Diduga Menunda Pernikahan, Ge Pamungkas Berikan Klarifikasi)
Bagi Ge Pamungkas persiapan untuk menikah itu harus sudah sanggup dalam mencukupi kebutuhan sandang, pangan, serta papan. Sehingga Ge sekarang sedang berusaha menyicil untuk memiliki rumah atau tempat tinggal terlebih dahulu sebelum menikah jelasnya dengan candaan kepada awak media. (*)
Nyesek, Anjing Bernama Pudding Setia Tunggu 9 Majikan yang Jadi Korban Tewas Pesawat Jeju Air, Begini Akhirnya
Source | : | Grid.ID |
Penulis | : | Dwi Lanang Sentosa |
Editor | : | Dwi Lanang Sentosa |