Grid.ID – Nggak seperti wajah, tangan sering kali nggak kita perhatikan.
Padahal tangan lebih cepat terlihat tua daripada wajah loh.
Makanya kamu mesti merawatnya dengan benar kalau nggak mau tanganmu terlihat lebih tua daripada umurmu.
Dilansir dari Bright Side, berikut ini tips yang bisa kamu coba supaya tangan kamu tetap cantik dan mulus.
1. Cuci tangan Kamu dengan benar
Sering kontak dengan sabun bisa bikin tangan kamu kehilangan kelembaban dan mengelupas.
Ikuti aturan sederhana ini untuk menghindarinya:
Jangan gunakan sabun antibakteri kecuali mutlak diperlukan, dan hindari sabun yang pakai pewangi.
Cuci tanganmu dengan air hangat dan hindari pengering listrik.
2. Memakai sarung tangan
Tanganmu terus-menerus tertekan karena faktor eksternal seperti dingin, bahan kimia, dan udara kering.
Untuk meminimalkan kerusakan, Kamu harus punya sarung tangan untuk kegiatan berikut ini:
Sarung tangan kulit untuk cuaca dingin.
Sarung tangan karet atau lateks untuk keperluan rumah tangga (mencuci piring, mengepel lantai, membersihkan bak mandi, dll).
Sarung tangan untuk berkebun.
3. Lembabkan tanganmu secara teratur
Oleskan lotion sesuai kebutuhan tapi nggak boleh kurang dari dua kali sehari (pagi dan sore).
Jika Kamu memiliki kulit kering, simpan botol lotion di dekat wastafel dan oleskan setiap kali setelah mencuci tangan.
Untuk efek terbaik, oleskan lotion, kenakan sarung tangan katun, lalu tidurlah seperti itu.
Kulit Kamu membutuhkan kelembaban dari dalam maupun luar, jadi minumlah cukup air.
4. Jangan Lupa Lulur dan Masker
Selain lotion, tanganmu perlu dilulur dan dimasker seminggu sekali.
Masker tangan bisa dibikin dari bahan bahan yang ada di kulkas, misalnya campurkan setengah alpukat, kuning telur, dan satu sendok makan jus lemon.
Saran untuk pemalas: bila Kamu menggunakan scrub tubuh atau masker wajah, cukup oleskan juga ke tangan Kamu.
5. Gunakan tabir surya
Salah satu tanda tangan kamu terlihat tua adalah hiperpigmentasi kulit tangan.
Alasannya bukan pada penuaan atau disfungsi hati, seperti yang mungkin pernah Kamu dengar, tapi efek dari sinar matahari.
Untuk menghindarinya, oleskan tabir surya secara teratur ke tangan Kamu. (*)
Penulis | : | Fahrisa Surya |
Editor | : | Fahrisa Surya |