Grid.ID - Serangan jantung bisa datang kapan saja dan di mana saja.
Bahkan ketika Anda tertidur pulas di malam hari.
Karena seringnya datang “tak diundang”, tingkat kematian akibat serangan jantung saat tidur pun cukup tinggi.
Oleh sebab itu, Anda harus mewaspadai gejala awal dari serangan jantung yang mungkin terjadi saat Anda tidur.
(BACA JUGA: Tak Semua Teman Bersikap Tulus, Ini 4 Ciri Pertemanan Palsu)
Apa saja gejala dan tanda dari serangan jantung saat tidur?
Serangan jantung adalah kondisi yang terjadi ketika aliran darah yang kaya akan oksigen tiba-tiba terhambat ke otot jantung, sehingga jantung tidak mendapat oksigen.
Serangan jantung dapat disebabkan oleh penyakit jantung koroner.
Penyebab lain terjadinya serangan jantung namun kurang umum adalah penyempitan pada arteri jantung yang memotong aliran darah.
Di samping itu, serangan jantung dapat juga terjadi karena adanya robekan di arteri jantung.
(BACA JUGA:Video Wanita Seksi Ini Viral Gara-gara Bergaya Supir Ojol, Ternyata Ini Profesi Sebenarnya)
Serangan jantung seringkali mendadak tanpa menimbulkan gejala atau tanda apapun.
Jika ada, biasanya sangat sedikit dan Anda harus peka dengan apa yang terjadi pada tubuh.
Pasalnya jika aliran darah tidak dipulihkan dengan cepat, bagian dari otot jantung akan mulai mati.
Serangan jantung, juga disebut dengan infark miokard adalah kejadian gawat darurat yang dapat berakibat fatal jika tidak ditangani secepatnya.
(BACA JUGA: Pelaku Kasus Nikah Siri Online Ajukan Syarat Keperawanan Hingga Sumpah Pocong, Inilah 4 Faktanya)
Lalu, apa saja tanda awal dari serangan jantung saat tidur yang harus Anda waspadai?
1. Susah tidur nyenyak
Jika waktu tidur Anda di malam hari dalam beberapa hari belakangan ini terganggu, mungkin bisa jadi tanda awal akan munculnya serangan jantung di kemudian hari.
Biasanya hal ini disertai dengan rasa lelah yang berlebihan selama seharian.
Namun, justru ketika malam hari tubuh sulit untuk tertidur.
Apabila Anda mengalami hal ini, sebaiknya periksakan diri ke dokter karena bisa saja kondisi tersebut berkaitan dengan kesehatan jantung Anda.
(BACA JUGA: Ups, Jadi MC di 2017 Asia Song Festival, Leeteuk Beri Bocoran Comeback Super Junior nih)
2. Keringat berlebihan di malam hari
Banyak berkeringat di malam hari padahal cuaca sedang tidak gerah adalah pertanda awal serangan jantung, terutama pada wanita.
Namun, gejala serangan jantung saat tidur ini sering disalahpahami sebagai gejala menopause.
Jika Anda terbangun dari tidur dan seprai Anda basah kuyup, atau Anda tidak bisa tidur nyenyak karena Anda terus berkeringat, ini bisa menjadi pertanda serangan jantung.
(BACA JUGA: Seru Banget, Sheila On 7 dan Tulus Meriahkan Puncak Acara Superbrands Smart Festival 2017)
3. Detak jantung tidak normal
Kalau Anda bangun di pagi hari kemudian merasa detak jantung Anda tidak normal, tak seperti biasanya, maka sebaiknya jangan menunda untuk memeriksakan diri ke dokter.
Pasalnya, detak jantung yang tak normal bisa jadi tanda awal dari serangan jantung.
Bila detak jantung tak normal berlangsung selama setidaknya 5 menit, segerakan untuk pergi ke bagian gawat darurat, karena kondisi ini dapat membahayakan nyawa Anda.
(BACA JUGA: Perut Mulus Wanita Ini Ada yang Aneh, Akhirnya Diperiksa tapi Malah Mengalami Hal Ini)
4. Sakit dada di malam hari
Sakit di bagian dada adalah tanda yang paling umum dari serangan jantung.
Gejala ini hadir dari tingkatan yang ringan hingga parah.
Namun, lebih sering muncul dengan rasa sakit yang ringan, sehingga banyak orang yang tak menghiraukannya.
Padahal, gejala ini dapat diartikan sebagai gejala awal dari gangguan jantung yang mungkin Anda miliki.
(BACA JUGA: Jelang Rilis, K.Will Perdengarkan Cuplikan Lagu di Album Barunya, Lagu Ketiga Paling DiTunggu Nih)
5. Tubuh terasa sakit
Pasien yang mengalami gangguan jantung, biasanya juga merasakan rasa tidak nyaman dan nyeri pada seluruh tubuhnya, terutama bagian tangan, leher, punggung, dan perut.
Selain itu, diiringi juga dengan napas yang pendek.
Bila memang Anda mengalami hal ini, apalagi dalam frekuensi yang sering, maka segerakan untuk berkonsultasi dengan dokter Anda.
Artikel ini pernah tayang di Kompas.com dengan judul Serangan Jantung Bisa Terjadi Saat Tidur! Ketahui 5 Gejalanya
(*)
Penulis | : | Anita Rohmatur R |
Editor | : | Anita Rohmatur R |