Grid.ID - Artis Syahrini akhirnya bicara soal dirinya yang disangkut pautkan dengan kasus penipuan agen perjalanan umroh Firts Travel.
Setelah kedatangannya ke Bareskrim Mabes Polri, Jakarta pusat pada Rabu (27/9/2017) untuk pemeriksaan sebagai saksi.
Mantan duet Anang Hermansyah itu mengaku kepergian Umroh bersama keluarga pada bulan Maret itu tidak di endorse oleh pihak First Travel.
Syahrini tidak tahu menahu lebih detail soal kerjasamanya karena yang mengurus adalah manajernya Aisyahrani.
"Sebetulnya saya adalah Syahrini yang berangkat aja menuju umrah, menuju pekerjaan, menuju kemana-kemana yang mengatur adalah beliau (menunjuk Aisyahrani), yang bekerja sama adalah manajer saya, manajer petir (Aisyahrani), ungkapnya seraya tertawa.
Dalam pengalamannya yang sering pergi ke luar negeri, Syahrini mengaku tidak pernah di endors apalagi untuk urusan ibadah.
"Saya juga keliling dunia kemanapun saya nggak pernah diendorse, apalagi urusan ibadah. Masa saya diendorse," katanya menampik.
Adapun bentuk kerjasama yang dilakukannya adalah sebentuk pemberian potongan harga spesial untuk fasilitas umrah Syahrini.
"Yang dilakukannnya adalah saya pastinya dapat discount dari harga, misalkan satu jadi setengah untuk saya. Tapi keluarga saya semuanya full membayar," jelasnya. (*)
(Baca: Divonis 6 Bulan, Iwa K Bersyukur dan Berjanji Ini Kepada sang Istri)
Nyesek, Abidzar Al Ghifari Sampai Lakukan Ini Demi 'Hadirkan' Mendiang Uje di Pernikahan sang Adik, Umi Pipik Auto Mewek